Fungsi Autocorrection ialah dapat memperbaiki kata yang dianggap system kurang tepat atau salah huruf, meskipun niatnya baik namun terkadang membuat risih pengguna ketika akan menulis teks menggunakan kata singkat karena otomatis akan diperbaiki.
Berbanding terbalik dengan fitur Suggested Word yang dapat menampilkan kumpulan kata prediktif sebelum pengguna menyelesaikan kata yang ingin ditulis sehingga sangat direkomendasikan menggunakan fitur yang satu ini.
Tapi bagi kamu yang tidak ingin melihat kedua fitur tersebut mengambil alih gaya bahasa kamu, dapat mematikannya dengan cara berikut ini di Google Keyboard Android:
Pergi ke menu Settings dan pilih Language & Input lalu pada form menu Keyboard & Input Methods pilih Google Keyboard. Bisa juga dengan membuka pengaturan Google Keyboard settings di tombol simbol keyboard , atau koma secara long-press.
Pilih menu Text correction, gulirkan Toggle Button On menjadi Off pada Show Suggestions dan Auto-correction.
Bila telah dinonaktifkan, maka perbaikan kata serta prediktif kata yang membuat kamu tidak nyaman untuk menulis teks telah sepenuhnya hilang.
Tetapi bila kamu senang bekerja dengan perangkat kamu untuk menjadi perangkat pengolah kata sementara, ada baiknya mengaktifkan kedua fitur tersebut karena sangat berguna untuk mengolah kata yang salah serta memperbaikinya.
Lets Try!