Tak Hanya OnePlus 6, LG G7 ThinQ juga Bakal Diresmikan Pada Bulan Mei 2018

via Android Headlines

Setelah sekian lama menunggu, kemarin akhirnya LG resmi mengumumkan bahwa seri ponsel flagship terbarunya yakni seri LG G7 ThinQ bakal dirilis dalam waktu dekat tepatnya pada tanggal 2 Mei mendatang, tepat 3 hari sebelum OnePlus bakal memperkenalkan varian ponsel terbaru mereka yakni seri OnePlus 6 pada tanggal 5 Mei mendatang. (Baca: OnePlus 6 Diluncurkan 5 Mei 2018?)

Untuk kamu yang belum tahu, edisi ThinQ pada ponsel LG merupakan sebuah edisi yang mana mengandalkan fitur kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) pada ponsel LG. Fitur tersebut tertanam pada smartphone LG ThinQ edition dan bermacam-macam fitur seperti AI camera, Bright Mode, dan Qlens yang menggunakan kamera, serta Qvoice (yang berisikan Google Assistant) yang lebih kepada penggunaan suara.

AI camera ini berfungsi untuk mempercantik foto ataupun memberikan efek tertentu saat memotret. Pengguna pun akan mendapat pratinjau sebelum memotretnya. Fitur ini sendiri dibuat oleh EyeEm dan telah dikustom oleh LG. Lalu Bright Mode yang bisa membuat hasil foto yang lebih baik dalam kondisi kurang cahaya, tanpa membuat banyak noise.

Menariknya, seri LG G7 ThinQ bakal hadir dengan cukup banyak perubahan misalnya saja tidak lagi menggunakan layar AMOLED (menggunakan layar MLCD+), bakal hadir dengan notch serta sudah menggunakan spesifikasi terbaik untuk saat ini dan berikut adalah prediksi spesifikasi dari ponsel LG G7 ThinQ edition:

  • Layar 6-inch MLED+ sidertai notch beresolusi 2880 x 1440p, 18:9 aspect ratio
  • Prosesor Qualcomm Snapdragon 845
  • RAM 4GB
  • Internal 64GB / 128GB + dukungan MicroSD Card
  • Baterai 3300mAh
  • 3.5mm headphone jack
  • Dual kamera utama beresolusi 16MP, f/1.6 aperture
  • Sertifikasi IP68
  • Android 8.1 Oreo
  • Warna: Aurora Black, Platinum Grey, Moroccan Blue, Moroccan Blue (Matte) dan Raspberry Rose.

So, untuk informasi yang lebih lengkap mengenai seri ponsel LG G7 ThinQ, mari kita nantikan saja bersama ketika ponsel tersebut resmi diperkenalkan pada tanggal 2 Mei mendatang.

via 9to5Google

Adrianto Jossy

Talk = Do Something "Talk More Do More" | User Windows 10 Mobile (Mi4) dan Android (Xperia XA Ultra)

Post navigation