OnePlus rencananya akan merilis seri ponsel terbaru miliknya yakni OnePlus 6T diakhir bulan ini, tapi ternyata hal tersebut bakal terjadi jauh lebih cepat. Berdasarkan informasi resmi yang DroidPoin terima dari OnePlus, mereka sudah mengonfirmasi bahwa tanggal peluncuran OnePlus 6T bakal dimajukan menjadi tanggal 29 Oktober 2018.
Berdasarkan informasi dari pihak OnePlus, diubahnya waktu perilisan OnePlus 6T dikarenakan sudah ada banyak event teknologi yang akan dilangsungkan pada tanggal 30 Oktober nanti, tentu saja yang menjadi alasan utama perubahan jadwal rilis dari OnePlus 6T tersebut adalah karena Apple mengadakan sebuah event diwaktu yang bersamaan dengan mereka dan Aplle dikabarkan bakal memperkenalkan lini Mac dan iPad terbaru.
OnePlus secara jantan mengakui bahwa jika mereka tetap memaksakan merilis OnePlus 6T pada 30 Oktober, maka bisa dipastikan bahwa pihaknya bakal berada di bawah bayang-bayang Apple, karena tentu saja para awak media akan lebih menyoroti event Apple ketimbang OnePlus.
Sebagai tambahan informasi untuk kamu, OnePlus 6T dipercaya bakal menggunakan layar OLED berukuran 6.4-inch dengan waterdrop notch beresolusi Full HD+, prosesor Snapdragon 845 serta 8GB RAM dan 128GB internal storage. Tak hanya itu, OnePlus 6T juga diyakini bakal memiliki dual kamera utama beresolusi 12MP (f/1.5 f/2.4 aperture) + 20MP dan kamera selfie beresolusi 25MP dengan dukungan AI. Tak ketinggalan, OnePlus juga mentenagai ponsel ini dengan baterai berkapastias 3700mAh dengan 50W Dash Charge (40% in 10 minutes) dan sudah memiliki sertifikasi tahan air dan debu!
So, untuk informasi yang lebih lengkap mari kita nantikan saja bersama perilisan dari OnePlus 6T yang kabarnya akan dilangsungkan pada 29 Oktober mendatang di New York, Amerika Serikat.
via OnePlus