Beberapa hari lalu, HMD Global baru saja meresmikan ponsel budget terbaru miliknya yakni Nokia 2.3. Ponsel tersebut diklaim Nokia punya daya tahan baterai sampai 2 hari loh, dan buat kamu yang penasaran dengan Nokia 2.3, berikut ini adalah detail lengkapnya:
Desain Nokia 2.3
Jika dilihat secara sekilas, desain ponsel Nokia 2.3 sangatlah mirip seperti pendahulunya yakni Nokia 2.2. Hanya saja, di Nokia 2.3 ada penambahan sebuah kamera utama (depth sensor) dan juga punya pilihan warna yang jauh lebih menarik seperti Cyan Green, Sand, dan Charcoal.
Spesifikasi Nokia 2.3
Walaupun mirip, pada kenyataannya ukuran dari layar Nokia 2.3 jauh lebih luas dibandingkan pendahulunya. Selain layar, ponsel ini juga punya ukuran baterai yang lebih besar dibandingkan Nokia 2.2 dan berikut ini adalah detail lengkapnya:
- Dimensi 157.7 x 75.4 x 8.7 mm
- Berat 183 g
- Layar IPS LCD 6,2-inch beresolusi HD+ dengan rasio 19:9 memiliki dukungan Always on display
- Chipset Quad-core Mediatek MT6761 Helio A22 (12 nm)
- GPU PowerVR GE8320
- RAM 2GB + internal 32GB dengan dukungan MicorSD up to 400GB
- Dual kamera utama:
13 MP, f/2.2, 1/3.1″, 1.12µm, AF
2 MP, depth sensor - Kamera selfie 5 MP, f/2.4
- Baterai 4000 mAh
- Konektivitas: Wi-Fi 802.11 b/g/n, hotspot, Bluetooth 5.0, microUSB 2.0, USB On-The-Go
- Warna: Cyan Green, Sand, Charcoal
- Android 9 Pie > Rencana update ke Android 10
Harga dan Ketersediaan Nokia 2.3
Nokia 2.3 dikabarkan sudah mulai dipasarkan di beberapa wilayah Eropa dan dibanderol dengan harga mulai dari 109 atau sekitar Rp 1,7 jutaan dan belum ada kabar apakah perangkat tersebut nantinya akan hadir di Indonesia atau tidak.