Kabar terbaru datang dari Google Asisten dimana mereka telah mengumumkan sebuah fitur yang berfokus pada privasi yang disebut Guest Mode. Pada mode ini, dapat diaktifkan dengan suatu perintah suara yang sederhana, dan cara kerjanya pun mirip dengan mode incognito pada Chrome. Sekali fitur ini diaktifkan, maka Google tidak akan menyimpan segala bentuk interaksi untuk personalize experience.
Baca Juga:
- Ingin Buat Podcast?, Install 5 Aplikasi Ini Dan Mulai Acara Podcast Kamu
- WhatsApp Menunda Rencana Kebijakan Terbarunya
Untuk sekarang, kata-kata personalize experience merupakan kata-kata keren yang tujuan sebenarnya adalah mengumpulkan data penggunaan sehingga menjadi target layanan iklan. Jadi bisa dibilang, Guest mode ini akan menjadi sebuah opsi menarik bagi mereka yang ingin menyamarkan segala bentuk data mereka ketika surfing internet.
Cara Mengaktifkan Guest Mode
Untuk mengaktifkan guest mode ini cukup mudah, kamu tinggal mengatakan “hey google, turn guest mode on” dan secara otomatis maka guest mode akan menyala. Jika kamu tidak yakin guest mode ini menyala atau tidak, kamu bisa bertanya “is guest mode on?” dan akan ada notifikasi apakah Guest Mode ini menyala atau tidak.
Untuk mematikan Guest mode pun caranya juga cukup mudah, kamu tinggal mengatakan ” hey Google, turn off guest mode”. Secara teori, sebenarnya kamu bisa mengaktifkan secara terus-menerus tanpa perlu mematikannya.
Di dalam Guest mode ini, kamu juga tetap bisa mengontrol secara penuh perangkat smarthome kamu, membuat sebuah timer, dan memainkan musik dan lainnya. Secara default, Google juga tidak akan menyimpan segala bentuk audio recording, dan kamu juga bisa menghapus segala bentuk aktifitas di Akun Google kamu.
Jaminan Keamanan Bagi Kamu yang Tidak Suka Histori
makeusof.com
Ya, Guest Mode ini bisa dibilang sebuah fitur yang sangat membantu kita. Terkadang kita terlalu malas untuk menghapus segala bentuk histori yang sebenarnya terkadang ada hal pribadi kita disitu. Dengan Guest mode ini nantinya, kamu bisa mencari apapun, atau menggunakan pencarian di smartphone kamu, tidak akan meninggalkan jejak histori. Jelas ini akan membuat privasi kita menjadi lebih aman dari tangan-tangan jahil, dan kesempatan meninggalkan sebuah leftover akan menjadi lebih kecil.
Lantas bagaimana pendapat kamu tentang Guest Mode di aplikasi Google Asisten di update ini?, apakah update ini akan menjadi update yang bermanfaat?, atau malah sebaliknya?. Tulis pendapat kamu pada kolom komentar di bawah ini ya, semoga artikel ini bermanfaat untuk kamu semuanya, terima kasih!.