Salah satu yang juga diperhatikan ketika kamu membeli smartphone atau tablet Android adalah versi Android yang dipakainya. Tapi, bagaimana cara melihatnya?
Beberapa pabrikan Android biasanya menyertai versi Android yang digunakan pada box/kardus smartphone atau tablet yang diproduksinya. Sehingga, kamu akan mudah mengetahuinya khususnya jika kamu baru membelinya.
Tapi tentu tidak semua pabrikan menuliskannya. Berikut cara mengetahui versi Android yang digunakan di smartphone atau tablet Android kamu.
Dengan aplikasi
Ada beberapa aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk mencek versi Android yang dipakai di perangkat Android kamu. Diantaranya adalah aplikasi CPU-Z yang biasa untuk mencek hardware yang digunakan perangkat android.
Untuk melihat versi Android yang digunakan di CPU-Z, kamu hanya perlu swipe atau menggeser layar ke bagian System. Di sana kamu akan bisa melihat versi Android, API level, termasuk security patch level yang digunakan.
Melihat di Pengaturan / Settings
Inilah cara yang paling umum yang digunakan banyak orang. Kamu bisa mengetahui versi Android yang digunakan dengan membuka pengaturan atau settings.
Caranya, cukup buka pengaturan dan tentang ponsel (atau tentang tablet). Cara ini berlaku untuk semua smartphone atau tablet Android, apapun merk dan typenya.
Sama seperti CPU-Z, pada tentang perangkat ini kamu bisa melihat versi Android dan security patch level yang dipakai.
Nah itu dia caranya, dan semoga bermanfaat guys!