Bisakah Kita Mengupload Foto ke Google Drive Langsung dari Gallery atau File Manager?

Kalau kamu pengguna Google Drive, mungkin banyak diantara kamu yang bertanya-tanya “Apakah saya dapat mengupload foto saya langsung ke Google Drive melalui aplikasi gallery atau file manager?”

Jawaban dari pertanyaan tersebut tentu saja bisa! Yups, kamu bisa langsung mengupload foto tersebut ke aplikasi Google Drive langsung dari gallery atau file manager. Jadi, jika kamu kurang suka dengan foto yang kamu ambil, maka kamu bisa langsung hapus foto tersebut atau sebaliknya, yakni memback-up foto tersebut ke Google Drive. Buat yang gak tau caranya, langsung saja ikuti langkah-langkah yang sudah DroidPoin siapkan berikut:

via Guiding Tech
  1. Buka foto kamu di aplikasi Gallery atau File Manger
  2. Jika sudah, silakan cari ikon share yang terdapat pada aplikasi tersebut dan nantinya kamu akan menemukan opsi upload ke Google Drive
  3. Selanjutnya akan muncul jendela baru yang labelnya itu Save to Drive. Silakan isi naman untuk foto tersebut, lalu tentukan ingin di upload di akun Google yang mana beserta lokasi filenya
  4. Tinggal tap save dan selesai

Begitulah gaes cara upload foto langsung dari Gallery atau File Manager ke Google Drive. Gimana, sangat mudah bukan caranya?

Adrianto Jossy

Talk = Do Something "Talk More Do More" | User Windows 10 Mobile (Mi4) dan Android (Xperia XA Ultra)

Post navigation