Kembali lagi ke masa pengembangan, dimana kala itu Google dirumorkan sedang mempersiapkan sebuah chipset sendiri untuk digunakan di smartphone Pixel miliknya, chipset tersebut memiliki codename Whitechapel dan tampaknya itu bukan sekedar rumor belaka gaes, karena hari ini mereka resmi mengumumkan bahwa Pixel 6 series akan menggunakan chip Google Tensor yang tak lain dan tak bukan adalah Whitechapel.
Untuk saat ini Google belum mengungkapkan banyak hal terkait dengan chip Tensor, tetapi sangat jelas bahwa chipset baru milik Google ini telah disesuaikan untuk menjalankan model fotografi yang tentunya diinginkan oleh Google, dan tampaknya chip ini juga memiliki AI dan Machine Learning dengan kinerja yang lebih baik. Untuk detail seperti spesifikasi dan hal yang lain, masih menjadi misteri tersendiri.
Berdasarkan informasi dari The Verge, kamera diharapkan menjadi sektor yang paling banyak menerima manfaat dari chip ini. Dari hasil demonstrasi yang dilakukan, Dieter Bohn dari The Verge mengungkapkan bahwa ponsel ini tidak hanya memanfaatkan HDR saja, tetapi output dari beberapa kamera pada saat yang sama agar secara dinamis dapat meningkatkan kontras dan ketajaman wajah balita dalam foto yang bergerak begitu cepat dan Google mengklaim bahwa TPU yang dimiliki chip ini akan memungkinkan setiap frame dalam video yang direkam untuk mendapatkan jenis pemrosesan HDR yang berlaku untuk gambar diam. Foto-foto Google selalu menjadi nilai plus sejauh ini, tetapi sepertinya Google juga dapat mengejar ketertinggalan mereka di sektor video dengan chip yang satu ini.
Switching ⚙️ a bit. Let’s talk speech.
— Made by Google (@madebygoogle) August 2, 2021
Speech recognition is another foundational technology where you will see a huge improvement in #Pixel6.
Google Tensor allows us to make big leaps in:
Voice commands
Translation
Captioning
& Dictation
(10/13)
Keunggulan chip Tensor tidak hanya pada sektor fotografi dan videografi saja, tetapi juga pada bergai hal lainnya seperti kinerja untuk perintah suara, terjemahan, teks, dikte dan beban kerja AI lainnya.
Sayang untuk saat ini kita belum melihat seperti apa kehebatan dari chip Google yang satu ini. So, untuk informasi yang lebih lengkap, mari kita nantikan saja bersama beberapa waktu ke depan dan pastikan kamu nantikan informasi lengkapnya cuma di DroidPoin.