Nama Nexus Bakal Tidak Dipakai Lagi?

Ilustrasi NexusSudah 7 tahun nama Nexus digunakan sebagai nama smartphone hasil ‘perkawinan’ Google dengan pabrikan smartphone Android. Tapi kabarnya, kini nama tersebut akan tidak digunakan lagi. Kenapa?

Ditanggalkannya nama Nexus tersebut kabarnya akan dimulai pada smartphone buatan Google dan HTC mendatang, Sailfish dan Marlin.

Nantinya Sailfish dan Marlin ini bakal menggunakan nama yang baru, namun nama tersebut belum diketahui sampai saat ini. Belum diketahui juga apa alasan Google tak lagi menyematkan nama Nexus ini

Selain itu, smartphone Sailfish dan Marlin juga tidak dilabeli logo HTC pada tubuhnya.

Dilaporkan juga, Google bakal meluncurkan dua smartwatch Android Wear buatannya dengan codename Angelfish dan Swordfish pada akhir tahun ini.

Apa itu Nexus?

Nexus sendiri adalah nama yang digunakan untuk perangkat Android yang dibuat oleh Google beserta rekanan pabrikannya. Di awali dengan Nexus One pada 2009, Nexus menjadi smartphone Android yang hadir tanpa kustominasi alias mengusung Android murni.

Komentar kamu bagaimana dengan kabar dihilangkannya nama Nexus ini? Komentar kamu bisa diisi di kolom dibawah ini…

via PhoneArena

Indra Krisnadi

Televisi dan Gadget. Mau tanya-tanya atau ngobrol? Cukup follow Twitter atau LINE @indrakrisnadi.

Post navigation