Di tengah semua berita buruk menimpa perangkat Samsung Galaxy Note 7, ternyata ada kabar baik untuk kamu pengguna perangkat Samsung Galaxy S7 dan Samsung Galaxy S7 Edge yang mana Samsung sudah mulai menguji Android 7.0 alias Nougat diperangkat tersebut.
Sudah lebih dari sebulan sejak Google merilis Android 7.0 Nougat tetapi sebagian besar hanya mendarat di perangkat Nexus yang menerima update langsung dari Google. Meskipun demikian, Samsung mulai menampakkan perangkat flagship mereka menjalankan firmware Nougat pada Geekbench.
Berdasarkan info dari Sammobile, mereka mengkonfirmasi bahwa Samsung memang mulai menguji Android 7.0 Nougat untuk Galaxy S7 dengan versi software G930FXXU1ZPI9 oleh pengguna internal yang berada di Polandia dimana Samsung Eropa berada.
Namun, jangan berharap update tersebut akan segera dirilis karena ini hanya tanda-tanda pertama tahap pengujian dan mungkin butuh waktu berbulan-bulan sebelum update final dirilis oleh mereka. Terlebih lagi untuk perangkat yang Carrier Locked harus menunggu lebih lama lagi untuk dapat mencicipi update ini. (Baca: Perkiraan Update Android 7.0 Nougat pada Beberapa OEM Smartphone)
Sembari menunggu pengumuman resmi dari Samsung, bagikan pendapat kamu tentang berita baik ini di kolom komentar ?!
Via Sammobile