Memori Internal pada Android kamu penuh padahal sudah menghapus cache? Mungkin kamu bisa coba menonaktifkan aplikasi bawaaan yang tidak terpakai olehmu.
Menonaktifkan disini bukan melakukan uninstall ya gaes, ini hanya akan menonaktifkan dan menyembunyikan aplikasi yang tak terpakai oleh kamu. Untuk melakukan uninstall aplikasi bawaan yang tak terpakai, kamu perlu root Android kamu.
Apakah kamu sudah tahu caranya? Jika belum maka DroidPoin akan bagikan caranya. Beginilah cara untuk menonaktifkan aplikasi pada Android:
- Buka aplikasi settings (setelan)
- Pilihlah menu penyimpanan
- Pada menu penyimpanan, selanjutnya kamu pilih menu Aplikasi
- Selanjutnya pilih ikon (i) untuk info lebih detail mengenai aplikasi tersebut
- Maka, kamu akan menemukan opsi untuk menonaktifkan aplikasi bawaan, pilih opsi tersebut dan ikuti perintahnya.
- Done.
Itulah cara menonaktifkan aplikasi bawaan pada Android kamu. Bagaimana, sangat mudah bukan caranya?