Main Pokemon Go Saat Lockdown, Pria Ini Ditangkap Polisi

via PhoneDog

Wabah virus corona di sejumlah negara membuat sejumlah negara menerapkan kebijakan lockdown, seperti di Spanyol. Namun yang dilakukan oleh pria ini jangan ditiru ya guys.

Seorang pria berusia 77 tahun di Madrid ditangkap polisi pada hari Minggu yang lalu. Ia ditangkap polisi setelah keluar rumah, dan mengelilingi kota. Pada foto surat dari polisi yang diunggah kepolisian setempat, pria ini ditangkap pukul 13.30 waktu setempat.

Ia beralasan keluar rumah untuk mencari Pokemon, yang sepertinya untuk bermain game Pokemon Go. Game Pokemon Go sendiri memang mengharuskan pemainnya untuk berkeliling di luar rumah. Ia tak dihukum penjara, tapi pria ini harus membayar denda.

Kepolisian juga meminta warga untuk tidak melakukan aktivitas di luar rumah, ataupun mencari-cari alasan untuk keluar dari rumah di saat status lockdown. Termasuk berjalan-jalan di luar untuk berburu Pokemon, ataupun berburu makhluk halus.

Kasus ini bukan yang pertama kali. Di Italia, seorang pria berusia 31 tahun juga harus berurusan dengan kepolisian, karena keluar rumah untuk bermain Pokemon Go bersama sang anak. Pria ini pun harus didenda.

Niantic, selaku pengembang game Pokemon Go, memberikan sejumlah bonus bagi pemain Pokemon Go yang bermain di dalam rumah. Bahkan jumlah Pokemon diperbanyak, serta waktu Incense yang lebih lama.

Spanyol sendiri menerapkan lockdown atau karantina wilayah hingga dua minggu kedepan, sejak 14 Maret lalu. Warga Spanyol hanya diizinkan keluar rumah untuk bekerja atau berpergian ke supermarket, bank, apotek, dan fasilitas kesehatan seperti klinik atau rumah sakit.

Duh, ada-ada saja ya guys. Supaya gak makin banyak lagi yang tertular virus corona, DroidPoin juga menghimbau kamu untuk #DiRumahAja ya!

via CNET

Indra Krisnadi

Televisi dan Gadget. Mau tanya-tanya atau ngobrol? Cukup follow Twitter atau LINE @indrakrisnadi.

Post navigation