Seperti Inilah Wujud dari Legion Phone yang Sesungguhnya!

via JD.com

Perilisan ponsel gaming milik Lenovo yakni Legion Phone sudah terkonfirmasi. Perangkat tersebut akan diresmikan pada tanggal 22 Juli mendatang bersamaan dengan Asus ROG Phone III yang mana akan menjadi rival utama mereka.

Nah, semalam ada bocoran render mengenai perangkat tersebut dan tampaknya render yang bocor semalam merupakan wujud dari Legion Phone yang sesungguhnya! Pasalnya, bocoran tersebut berasal dari poster promosi Legion Phone dan untuk kamu yang udah penasaran banget, berikut adalah detail lengkapnya:

Seperti yang bisa kamu lihat, wujud ponsel ini memang terlihat mirip dengan bocoran-bocoran yang muncul dari beberapa waktu yang lalu. Dimulai dari penggunaan layar dengan mode landscape yang mana membuat kamera ponsel ini berada disamping body ponsel (bukan di atas layar), lalu kamera utama disertai LED Flash yang posisinya ada tepat di bagian tengah body (sisi kanan dan kiri menggunakan motif karbon untuk menambahkan grip ketika bermain game) serta sebuah logo Legion yang tampaknya akan dilengkapi dengan RGB.

Sebagai tambahan informasi untukmu, Legion Phone dipastikan akan menggunakan chipset Snapdragon 865+, RAM dan juga internal yang besar serta teknolgi yang akan membuat kamu menikmati setiap game yang ada di perangkat mobile seperti layar OLED dengan refresh rate 144 Hz, dual port charging dengan dukungan 90W Super Flash Charge serta fitur-fitur menarik lainnya.

So, untuk informasi yang lebih lengkap, mari kita nantikan saja bersama beberapa waktu ke depan.

Adrianto Jossy

Talk = Do Something "Talk More Do More" | User Windows 10 Mobile (Mi4) dan Android (Xperia XA Ultra)

Post navigation