Spotify bisa dibilang adalah salah satu aplikasi paling populer untuk streaming musik. Selain itu, Spotify senang menjaga aplikasinya agar tetap fresh dan nyaman untuk digunakan dengan melakukan beberapa tweak pada fungsionalitas dan perubahan desain, seperti yang baru-baru ini ditemukan bahwa mereka sedang mengetes UI pemutar mini yang dirubah dan bekerja menuju fitur video musik yang mirip dengan TikTok. Tidak hanya itu saja, demi mempermudah mengatur playlist, mereka sedang menguji float action button (FAB) yang memungkinkan pengguna untuk membuat daftar putar atau campuran baru, dan fitur swipe-to-queue.
Baca Juga:
Ditambah Fitur Swipe Interface yang Diimpor dari iOS
Seperti yang dilansir dari situs Android Police, perubahan terbaru terjadi pada interface Spotify dimana ada sebuah floating action baru yang letaknya menonjol di kanan bawah layar. Dengan mengetuk tanda tambah besar tersebut, akan memberikan pengguna opsi untuk membuat playlist atau mencampur playlist yang sudah ada.
Sedangkan perubahan terakhir akan memungkinkan kamu untuk membuat playlist bersama dengan teman-teman kamu, dan fitur ini telah diperkenalkan Spotify dalam beberapa bulan yang lalu.
Perlu dicatat bahwa fitur ini telah ada di aplikasi Spotify iOS. Aplikasi Spotify di iPhone juga memungkinkan pengguna untuk menyukai lagu dengan menggeseknya ke kiri, tetapi masih belum jelas sekarang apakah fitur tersebut akan hadir di aplikasi Spotify versi Android atau tidak.
Kedua perubahan ini tampaknya masih menjadi bagian dari pengujian tahap A/B, karena beberapa user belum menemukan perubahan ini bahkan pada versi beta terbaru aplikasi Spotify itu sendiri. Masih belum ada pengumuman resmi dari Spotify terkait perubahan ini, tetapi yang jelas banyak orang tidak akan terkejut jika perubahan ini telah dilakukan. Sampai saat perubahan tersebut hadir, ada baiknya kamu selalu mengupdate aplikasi Spotify kamu di Play Store ya, dan nantikan terus berita terupdate-nya di situs ini.
Kurang lebih itu tadi beberapa perubahan yang hadir di media streaming Spotify, semoga artikel ini bermanfaat untuk kamu semuanya ya. Jika kamu ada saran tentang aplikasi dan game yang ingin dibahas, kamu bisa berkomentar pada kolom dibawah ini ya, terima kasih!.