Inilah Bocoran Spesifikasi Vivo V9

via GSMArena

Perilisan dari ponsel terbaru Vivo yang menggunakan ‘notch’ yakni Vivo V9 tampaknya tinggal menghitung hari saja dan sepertinya Vivo sudah tak mampu membendung banyaknya bocoran mengenai ponsel tersebut.

Dari informasi terbaru yang DroidPoin dapatkan, kabarnya spesifikasi lengkap dari Vivo V9 akhirnya resmi bocor ke publik dan berikut ini adalah bocoran spesifikasi dari ponsel tersebut:

  • Dimensi 154.81 x 75.03 x 7.89mm
  • Berat 150g
  • Layar IPS 6.3-inch beresolusi 2,280×1,080p
  • Prosesor Qualcomm Snapdragon 626
  • RAM 4GB
  • Internal 64GB
  • Dual kamera utama  16 MP + 5 MP (slow-motion, AI Face Beauty, time-lapse mode, Live Photo, portrait bokeh mode, shot refocusing, UHD video, Pro Mode, AR stickers, Smart Motion, Palm Capture, gender detection, panorama mode, dan filters)
  • Kamera selfie 24 MP (AI Face Beauty, gender detection, AR stickers, Face Beauty Video, filters, dan dukungan HDR)
  • Baterai 3,260 mAh
  • Funtouch OS 4.0 Berbasis Android 8.1 Oreo

Sayangnya, DroidPoin belum bisa memastikan kapan peluncuran dari ponsel ini, tetapi dengan semakin banyaknya bocoran (informasi) yang terkuak, maka DroidPoin sangat yakin bahwa Vivo V9 bakal diperkenalkan ke publik tak lama lagi dan ada kemungkinan ponsel Vivo V9 bakal diluncurkan pada tanggal 27 Maret mendatang bersamaan dengan event perilisan ponsel Android lainnya seperti Huawei dan Xiaomi.

So, untuk informasi yang lebih detail mengenai Vivo V9, mari kita nantikan saja bersama. Tentunya, jika ada informasi terbaru seputar ponsel tersebut ataupun seri Vivo V9 sudah resmi dirilis atau diperkenalkan ke publik, DroidPoin pasti akan segera mengabarkannya ke kamu.

via @bang_gogo_ (Twitter)

Adrianto Jossy

Talk = Do Something "Talk More Do More" | User Windows 10 Mobile (Mi4) dan Android (Xperia XA Ultra)

Post navigation