Asphalt 9: Legends Segera Bisa Kamu Mainkan di Android!

via Asphalt

Seri game balap Asphalt merupakan salah satu seri game yang paling dinantikan user, baik itu di Platform Android, iOS bahkan Windows sekalipun dan seperti yang sudah kamu tahu, saat ini game Asphalt 9 baru tersedia untuk platform iOS saja.

Tapi, untuk kamu user Android, tampaknya kamu tak perlu menunggu terlalu lama agar bisa dapat memainkan game tersebut di perangkat kamu, pasalnya Gameloft sudah melakukan soft-launched game tersebut di Filipina yang mana menandakan bahwa perilisan game tersebut sudah tinggal beberapa minggu ke depan.

Game Asphalt 9: Legends sendiri hadir dengan banyak hal baru, bukan hanya dari segi lisensi kendaraan yang semakin banyak, tetapi juga ada peningkatan dari segi grafis yang lebih realistis serta dukungan HDR. Buat kamu yang penasaran dengan grafis dan gameplay dari game Asphalt 9: Legends, ada baiknya kamu cek trailer berikut ini:

Memang belum ada detail mengenai waktu perilisan dari game Asphalt 9: Legends, tapi kemungkinannya kita akan mengetahui detail mengenai hal tersebut di event E3 (Electronic Entertainment Expo) yang mana akan digelar pada 13-15 Juni mendatang.

Game Asphalt 9: Legends sendiri dipastikan bisa kamu mainkan secara gratis pada perangkat Android milikmu dan terdapat pula in-app-purchase (pembelian di dalam aplikasi) seperti seri-seri game Asphalt sebelumnya.

So, untuk informai yang lebih detail, mari kita nantikan saja bersama dan nantikan updatenya hanya di DroidPoin ya gaes! 🙂

via Gameloft

Adrianto Jossy

Talk = Do Something "Talk More Do More" | User Windows 10 Mobile (Mi4) dan Android (Xperia XA Ultra)

Post navigation