Begini Tampang Vivo V17 Pro!

via WinFuture.de

Smartphone terbaru Vivo, Vivo V17 Pro sudah dipastikan akan segera dirilis. Meski belum diluncurkan, sejumlah gambar dari smartphone ini sudah bertebaran. Seperti apa tampangnya?

Situs WinFuture.de mengunggah sejumlah gambar dari smartphone ini. Tampak depannya sendiri terlihat masih mirip dengan Vivo V15 Pro yang dirilis beberapa bulan yang lalu. Layarnya memenuhi bagian depan smartphone, dan tanpa adanya notch.

via WinFuture.de

Kamera depannya sendiri tetap mengusung mekanisme pop-up, yang membedakannya dengan Vivo V15 Pro adalah jumlah dan letak kameranya. Di Vivo V17 Pro, posisi kamera pop-up ada di tengah ponsel dan ada dua buah kamera.

Jika kamera belakang di Vivo V15 Pro diletakkan di bagian pinggir kiri ponsel, maka di V17 Pro ini posisi kamera belakang ada di bagian tengah smartphone. Terlihat ada empat kamera belakang di smartphone ini yang disejajarkan vertikal.

Baca Juga:

Bodi belakangnya sendiri disebutkan akan naik kelas dengan material kaca yang tahan gores, serta bagian samping yang scratch-resistant. Kemudian sensor sidik jarinya dipastikan berada tertanam di bawah layar atau in-display fingerprint.

Vivo Indonesia lewat akun Instagram juga telah membocorkan beberapa gambar dari Vivo V17 Pro. Dijelaskan pula smartphone ini akan mempunyai kamera beresolusi 48MP, tapi tak disebut kamera beresolusi tinggi tersebut akan ada dimanakah.

https://www.instagram.com/p/B2I_3X9BW2D/

Tak hanya foto, sejumlah spesifikasi smartphone ini juga turut dibocorkan WinFuture. Dikatakan smartphone ini akan ditenagai chipset Snapdragon 675 berinti delapan (octa-core) dengan kecepatan 2.0GHz, kemudian RAM sebesar 8GB serta memori internal sebesar 128GB.

Layarnya disebut memakai panel Super AMOLED seluas 6.44 inch beresolusi Full HD+ 2440 x 1080 pixel. Vivo V17 Pro akan menjalankan OS Android 9.0 Pie, dengan baterai 4100 mAh.

Kabarnya kamera belakang Vivo V17 Pro terdiri dari kamera utama 48MP, lensa wide-angle 8MP, dan sisanya beresolusi 2MP namun fungsinya belum diketahui. Konon salah satunya adalah sensor depth untuk efek bokeh. Sedangkan kamera depannya beresolusi 32MP dan 2MP sebagai sensor depth.

Smartphone ini bakal mempunyai konektivitas NFC, Bluetooth 5.0, WiFi, dan USB type-C. Tak lupa ada fitur face unlock dan dukungan dual SIM.

Belum diketahui kapan Vivo akan meluncurkan smartphone ini. Mengingat sudah cukup derasnya rumor ini, ada kemungkinan V17 Pro akan segera dirilis dalam waktu dekat ini.

via WinFuture.de

Indra Krisnadi

Televisi dan Gadget. Mau tanya-tanya atau ngobrol? Cukup follow Twitter atau LINE @indrakrisnadi.

Post navigation