Kapan Android 11 Dirilis?

via Android Authority

Semalam, Android 11 Developer Preview 1 sudah dirilis oleh Google dan untuk kamu pengguna Google Pixel (kecuali Pixel generasi pertama) bisa mencoba update tersebut sekarang juga. (Baca: Android 11 Developer Preview 1 Sudah Tersedia)

Yang jadi pertanyaan sekarang, kapankah update Android 11 (versi stabil) akan tersedia? Jika mengikuti aturan sebelum-sebelumnya, maka update Android terbaru akan digulirkan pada Q3 atau sekitar bulan Agustus hingga September nanti.

Ternyata, pendistribusian update Android untuk tahun ini tak mengalami perubahan. Dimana Android 11 akan melewati 6 tahapan penting yang terbagi atas 3 tahap developer preview dan 3 tahap beta.

Untuk Developer Preview, ini merupakan tahapan paling awal yang berisikan banyak hal penting untuk Android 11 (berupa penambahan fitur, penyesuaian API dan masih banyak yang lainnya). Sedangkan tahap Beta Releases, ini merupakan tahapan penstabilan dari Developer Preview yang diperkirakan akan dirilis ketika Google I/O 2020 dilangsungkan. Pada tahap ini, biasanya Google sudah menggulirkan update via OTA dan tidak akan memberikan banyak penambahan fitur, lebih ke memperbaiki bug dan menyempurnakan fitur yang sudah tersedia.

Berdasarkan peta update yang diunggah oleh Google, update Developer Preview dan Beta Releases akan tersedia setiap bulannya dan setelah ke-6 tahap terlewati, maka pada Q3 2020 Android 11 (versi stabil) akan tersedia.

Jadi, siapa diantara kamu disini yang sudah mencoba Android 11 Developer Preview 1?

via Google

Adrianto Jossy

Talk = Do Something "Talk More Do More" | User Windows 10 Mobile (Mi4) dan Android (Xperia XA Ultra)

Post navigation