
Bukan cuma vivo aja yang meluncurkan seri ponsel baru di hari ini, karena Honor pun ikut meresmikan seri ponsel flagship mereka yakni Honor V40 5G. Buat kamu yang penasaran dengan ponsel tersebut, berikut ini adalah detail lengkapnya:
Desain Honor V40 5G

Kalau untuk desain, Honor V40 5G dipastikan hadir dengan desain yang sama persis seperti bocoran yang pernah beredar sebelumnya. Dimana kamu akan mendapatkan layar OLED lengkung dengan konsep dual-punch hole yang memiliki ukuran 6.72-inch dengan dukungan refresh rate 120Hz serta resolusi 2676 x 1236p.
Lalu dibagian belakang, kamu akan menemukan sensor kamera yang lumayan besar berisikan 3 buah kamera utama. Kalau kamu tertarik, ada 3 pilihan warna yang telah disiapkan oleh Honor, diantaranya adalah Night Black, Titanium Silver, dan Rose Gold.
Spesifikasi Honor V40 5G

Untuk spek, walaupun ponsel ini masuk ke dalam jajaran ponsel flagship, nyatanya kamu cuma akan mendapatkan chipset flagship tahun lalu, begitu pula untuk versi Androidnya dan berikut adalah detailnya:
- Dimensi 163.1 x 74.3 x 8 mm
- Berat 189 g
- Layar OLED lengkung dengan konsep dual-punch hole berukuran 6.72-inch dengan resolusi 2676 x 1236p, serta memiliki dukungan:
HDR10,
Refresh rate 120Hz,
800 nits - Chipset Octa-core Mediatek MT6889Z Dimensity 1000+
- RAM 8GB + internal 128GB/256GB (UFS 2.1)
- Triple kamera utama:
50 MP, f/1.9, (wide), 1/1.56″, 1.0µm, PDAF, Laser AF
8 MP, f/2.4, 120?, 17mm (ultrawide)
2 MP, f/2.4, (macro) - Kamera selfie
16 MP, f/2.0, (wide)
Color spectrum sensor - Baterai 4.000 mAh dengan dukungan 66W Fast Wired Charging dan 55W Fast Wireless Charging
- Konektivitas: WLAN, Bluetooth (versi ?), NFC, USB Type-C
- Magic UI 4.0 berbasis Android 10 (No Google Play Service)
Harga dan Ketersediaan Honor V40 5G

Untuk saat ini, Honor V40 5G baru akan dipasarkan di China dan karena itulah ponsel tersebut tak mendukung Google Play Service dan belum ada informasi apakah versi global dari perangkat ini akan mendukung hal tersebut atau tidak.
Kalau ngomongin harga, Honor V40 5G ini akan dipasarkan dengan harga mulai dari CNY3.599 atau sekitar Rp 7,8 jutaan.