Galaxy A72 saat ini boleh menyandang status sebagai smartphone Galaxy A dengan spesifikasi tertinggi. Tapi dalam waktu yang tidak lama lagi, gelar ini akan berpindah ke Galaxy A82. Sosok smartphone ini juga telah muncul.
Beberapa waktu lalu Samsung disebut tengah menyiapkan Galaxy Quantum 2, suksesor Galaxy A Quantum. Smartphone ini menggunakan nomor model SM-A826. Tapi karena Galaxy Quantum tak dijual secara global, kemungkinan besar di negara lain smartphone ini dijual dengan nama Galaxy A82.
Dalam kata lain, Galaxy Quantum 2 hanyalah rebadge dari Galaxy A82. Samsung memang belakangan ini sering melakukan rebadge pada smartphone mereka.
Baca juga:
- Galaxy A82 Masuk Geekbench, Bisa 5G Tapi Chipset Agak Uzur
- Mulai Rp 3 Jutaan, Ini Dia Harga Galaxy A32, A52 dan A72 di Indonesia!
Pada gambar yang dibagikan di blog Naver, tampak Galaxy A82 atau Galaxy A Quantum 2 ini memiliki desain yang sama seperti Galaxy A72 ataupun Galaxy A52, baik dari depan ataupun belakang. Dari segi ukurannya Galaxy A82 ini tampak sama dengan Galaxy S21+.
Sayangnya smartphone ini tak lagi meneruskan teknologi rotating camera di Galaxy A80. Kamera belakang di Galaxy A82 ini juga hanya berjumlah tiga, bukan empat seperti Galaxy A72, dan ditaruh dalam sebuah frame kotak. Di bagian depan kita akan menemukan sebuah kamera dalam punch-hole.
Disebutkan pula sejumlah spesifikasi smartphone ini. Galaxy A82 atau Galaxy A Quantum 2 mempunyai layar Super AMOLED 6.7 inch dan resolusi Full HD+, serta refresh rate 120Hz. Lalu ditenagai Snapdragon 855+ yang dirilis akhir 2019 lalu, RAM 6GB, dan memori internal 128GB. Baterainya berkapasitas 4.500 mAh.
Rumor sebelumnya menyebut Galaxy A82 ini sudah mendukung jaringan 5G, berkat modem Snapdragon X50 yang ada.
Tapi saat dijual, kita harus membeli aksesori case serta earphone secara terpisah karena keduanya tak disertakan dalam paket penjualan.
Dikatakan Galaxy A82 atau Galaxy A Quantum 2 ini akan diluncurkan pada 23 April mendatang di Korea Selatan, melalui operator SK Telecom.
Kita nantikan saja rilis smartphone ini ya.