Entah ini merupakan kabar baik atau buruk, tapi menurut rumor terakhir Samsung hanya akan menjual ponsel Samsung Galaxy Note 7R (versi Refurbished) di 2 negara saja yakni Korea Selatan dan juga China.
Tapi buat kamu yang tertarik dengan ponsel ini, kamu tak perlu khawatir karena seperti yang kamu tahu belakangan ini banyak sekali online shop dari china yang pengirimannya sudah mendunia seperti misalnya Gearbest, Banggood, AliExpress dan lain-lain. Jadi, kalau misalkan kamu tertarik dengan ponsel tersebut, kamu bisa memesannya dari beberapa Online Shop diatas jika memang nantinya ponsel Samsung Galaxy Note 7R sudah tersedia.
Kabar terakhir menyebutkan bahwa Samsung Galaxy Note 7R sudah lulus berbagai tes seperti misalnya FCC, Wi-Fi, dan juga Bluetooth (5.0). Spesifikasi Galaxy Note 7R sendiri tidak mengalami banyak perubahan (masih sama seperti versi aslinya), hanya saja ukuran baterai ponsel ini menjadi lebih kecil yakni hanya 3.200 mAh.
Untuk masalah harga, kabarnya Galaxy Note 7R bakal dibanderol dengan harga lebih murah yakni sekitar 500.000 Won atau sekitar Rp5,9 jutaan! Kemungkinan besar, ponsel Samsung Galaxy Note 7 akan kembali diperkenalkan segera mungkin mengingat hampir semua tes sudah berhasil dilewati.
Untuk info yang lebih detail, mari kita nantikan saja bersama beberapa hari kedepan. 🙂
via GSMArena 1 | 2