
Beberapa waktu yang lalu, DroidPoin pernah memberikan tutorial bagaimana cara untuk mengeluarkan kartu MicroSD yang benar pada smartphone Android. (Baca: Cara Mengeluarkan Kartu MicroSD di Android dengan Benar)
Nah, seperti yang kamu tahu, kebanyakan smartphone masa kini sudah menggunakan sistem slot hybrid, sistem ini memungkinkan kamu untuk memilih antara menggunakan SIM 2 atau kartu MicroSD.
Biasanya, smartphone yang support dengan teknologi ini merupakan jenis smartphone unibody atau bisa dibilang smartphone tersebut memiliki baterai yang tertanam (tidak dapat dilepas), yang kebanyakan menggunakan SIM tray di sisi samping handset.
Tentunya, jika kamu ingin mengeluarkan MicroSD pada perangkat tersebut, maka secara otomatis kartu SIM yang ada pada perangkat kamu akan ikut keluar. Nah, tentu saja hal tersebut menimbulkan pertanyaan baru.
Apakah aman jika kita mengeluarkan kartu SIM dalam keadaan ponsel menyala?
Untuk kamu yang merasa khawatir, DroidPoin akan coba menjelaskan sedikit mengenai hal ini dan jawaban dari pertanyaan di atas, tentu saja “Aman“!
Mengapa?
karena smartphone masa kini (terutama yang menggunakan slot hybrid) memang di desain untuk dapat melakukan hal tersebut, harus kamu tahu bahwa kebanyakan smartphone yang mengadopsi sistem slot hybrid sudah menggunakan fitur bernama “on the fly“.
Fitur ini memungkinkan kamu untuk mengeluarkan kartu SIM tanpa perlu mematikan dan me-restart perangkat untuk membaca SIM card baru atau sekedar memasukan kembali SIM card yang tadi kamu keluarkan.
Dengan sudah adanya fitur “on the fly”, maka smartphone kamu dapat langsung membaca SIM card baru dan mencari sinyal operator yang kamu gunakan. Jika fitur “on the fly” tidak tersedia pada perngkat kamu, maka sinyal pada ponsel kamu tidak akan keluar dan biasanya akan ada notifikasi yang muncul pada layar ponsel kamu yang isinya meminta perangkat untuk melakukan reboot.
Semoga bermanfaat. 🙂