Tanda-tanda Redmi Note 5 bermunculan, spesifikasinya pun juga terkuak lewat kemunculannya pada situs benchmarking Geekbench. Mau tau bocorannya?
Pada situs Geekbench, disebutkan Redmi Note 5 mempunyai prosesor MSM8952 atau Snapdragon 617, lebih rendah dibandingkan Redmi Note 4 yang memakai Snapdragon 625. Inti prosesor yang dimilikinya sebanyak Hexa-core dan berkecepatan 1.4GHz, lebih sedikit dibanding Redmi Note 4.
Meskipun dikabarkan menggunakan prosesor lawas, Redmi Note 5 mempunyai skor benchmark single-core sebesar 1403 dan skor multi-core sebesar 2949.
Baca Juga:
- Inikah Wujud dan Spesifikasi dari Xiaomi Redmi Note 5?
- Redmi Note 5 Kembali Menampakkan Diri, Hadir dengan Desain Bezel-less?
Angka ini jauh lebih tinggi dibanding skor single-core Motorola Moto G4, dan menjadi pesaing dari Vivo X9 Plus dengan skor yang tidak jauh berbeda padahal X9 Plus memakai Snapdragon 653.
Sayangnya tidak disebutkan GPU Adreno seri apa yang digunakan Redmi Note 5 ini.
Disebutkan juga bahwa Redmi Note 5 mempunyai RAM berkapasitas 3GB, dan OS Android 7.1.2 Nougat dengan tampilan MIUI 9.
Meski begitu informasi ini belum tentu benar dan akan digunakan pada Redmi Note 5 saat dirilis.
Redmi Note 5 sendiri dirumorkan akan mengikuti tren smartphone saat ini seperti mempunyai layar minim bezel (bezel-less) berukuran 5.5 inch dengan resolusi full HD 1080p, serta kamera belakang dual camera beresolusi 16MP + 5MP dan kamera depan 13MP
Kabar lain soal prosesornya disebutkan kalau smartphone ini menggunakan Snapdragon 630 atau 660, RAM 3GB atau 4GB.
Rumornya sendiri Redmi Note 5 dijual dengan harga tidak lebih dari Rp 3 juta.
Menurut kamu gimana?