Huawei P20 Series Resmi Dijual di Malaysia dan Singapura, Indonesia Segera Menyusul?

via Alphr

Warga Malaysia dan Singapura tampaknya tak perlu menunggu terlalu lama agar dapat menikmati ponsel flagship terbaru buatan Huawei yakni seri Huawei P20 dan P20 Pro, pasalnya mulai minggu ini kedua ponsel tersebut bakal segera dijual di Malaysia dan Singapura.

Untuk kamu yang belum tahu, Huawei P20 dan P20 Pro merupakan ponsel terbaru Huawei yang baru saja diperkenalkan pada tanggal 27 Maret kemarin di Paris, Prancis. Kedua ponsel tersebut selain hadir dengan desain yang menarik dan juga menawan, juga memiliki spesifikasi terbaik di kelasnya & sudah mengandalkan AI (Artificial Intelligence).

Untuk sektor spesifikasi, Huaewi P20 Pro memiliki daya tarik yang jauh lebih menarik karena selain hadir dengan spesifikasi yang jauh lebih baik, ponsel tersebut juga dilengkapi dengan 3 buah kamera utama yang memiliki resolusi monster yakni 40 MP RGB + 20 MP monochrome + 8 MP telephoto.

Untuk spesifikasi lengkap mengenai kedua ponsel milik Huawei tersebut, kamu bisa baca detailnya di artikel DroidPoin berikut ini.

Baca:

Dari informasi yang beredar, seri Huawei P20 Pro akan dibanderol dengan harga mulai dari SGD 1140 atau sekitar Rp 11,9 jutaan untuk wilayah Singapura, sedangkan untuk Malaysia ponsel tersebut akan dibanderol dengan harga yang tak jauh berbeda yakni sekitar MYR 3299 atau sekitar Rp 11,8 jutaan.

Lalu untuk seri Huawei P20 akan dibanderol dengan harga yang jauh lebih rendah dibandingkan dengan seri Huawei P20 Pro. Harga seri Huawei P20 kemungkinan besar dipatok kurang dari Rp 10 jutaan di kedua negara tersebut.

Bagaimana dengan Indonesia?

Untuk saat ini, memang belum ada informasi detail mengenai kapan perilisan dari kedua ponsel flagship milik Huawei tersebut di Indonesia. Tetapi, DroidPoin bisa pastikan bahwa ponsel Huawei P20 dan P20 Pro akan hadir tak lama lagi di Indonesia, apalagi seri ponsel Huawei P20 Pro sudah lulus TKDN.

Lalu untuk harga, kemungkinan besar harga Huawei P20 dan P20 Pro di Indonesia tak akan berbeda jauh dengan kedua negara yang DroidPoin sebutkan sebelumnya.

So, untuk informasi yang lebih lengkap mengenai kedua ponsel tersebut, mari kita nantikan saja bersama. Tentnunya, jika kedua ponsel tersebut sudah tersedia dan resmi dijual di Indonesia, DroidPoin pasti akan segera mengabarkannya ke kamu.

Adrianto Jossy

Talk = Do Something "Talk More Do More" | User Windows 10 Mobile (Mi4) dan Android (Xperia XA Ultra)

Post navigation