Harga dan Spesifikasi Sharp B10

via Sharp

Selain meluncurkan Sharp Aquos C10, pabrikan asal Jepang ini juga merilis Sharp B10. Smartphone ini dilengkapi spesifikasi yang lebih rendah dari Aquos C10. Ini spesifikasinya!

Tanpa Poni, Spek Kelas Menengah

Secara desainnya, Sharp B10 lebih berbeda dengan Aquos C10. Di Sharp B10, layarnya mengusung tanpa notch alias ‘poni’ dan bodinya terbuat dari frame metal. Pilihan warna yang tersedia hanya hitam saja.

Sharp B10 memiliki layar berukuran 5.7 inch dengan resolusi HD+ dan aspek rasio 18:9, prosesor Octa-core dengan chipset MediaTek 6750T, RAM sebesar 3GB, memori internal berkapasitas 32GB, dan dukungan slot microSD.

via Sharp

Kamera Belakang Ganda, Baterai ‘Badak’

Beralih ke kameranya, tersemat kamera belakang dengan lensa ganda alias dual camera dengan resolusi 13MP dengan aperture f/2.0+8MP dengan lensa sudut lebar 120 derajat. Untuk kamera depannya, beresolusi 13MP dengan aperture f/2.2.

via Sharp

Sharp B10 telah dilengkapi dengan fitur face unlock dan sensor sidik jari, dan baterai berkapasitas 4000 mAh yang diklaim bisa bertahan hingga 2 hari, serta berjalan pada sistem operasi Android 7.0 Nougat.

Harga dan Spesifikasi Sharp B10

Harga 300 Euro (sekitar Rp 5 jutaan)
Sistem Operasi Android 7.0 Nougat, Sharp UI
Dimensi 153.5 x 71.9 x 8.8 mm
Berat 140 gram
Layar IPS 5.7 inch, rasio 18:9, resolusi 1440×720
Prosesor Octa-core Mediatek MTK6750T (4 x 1.5GHz Cortex A53 + 4 x 1.2GHz Cortex A53)
GPU
RAM 3GB
Memori Internal 32GB
MicroSD Hingga 128GB
Kamera Belakang Dual camera: 13MP (aperture f/2.0)+8MP (wide angle 120°), PDAF, Autofocus, LED flash, video Full HD
Kamera Depan 13MP, aperture f/2.2
Fitur Kamera Panorama, HDR Pro, Filter, Beautify, Face recognition, filters
Koneksi 4G LTE, Wi-Fi, Wi-Fi Direct, Bluetooth 4.0, NFC, GPS, Baidu, GLONASS, microUSB, USB On-the-go
Sensor Accelerometer, Proximity Sensor, Ambient Light, Fingerprint
SIM Dual SIM
Fitur lain Face Unlock
Baterai 4000 mAh
Pilihan Warna Black

Indra Krisnadi

Televisi dan Gadget. Mau tanya-tanya atau ngobrol? Cukup follow Twitter atau LINE @indrakrisnadi.

Post navigation