Seperti yang sudah DroidPoin singgug di artikel sebelumnya, bukan hanya Lenovo Z5 Pro GT saja yang diperkenalkan oleh Lenovo pada event kemarin. Mereka juga turut memperkenalkan Lenovo Z5s dan Lenovo S5 Pro GT yang kemungkinan besar adalah suksesor dari ponsel Lenovo S5 Pro yang diperkenalkan Oktober lalu.
Nah, buat kamu yang penasaran dengan ponsel Lenovo S5 Pro GT, berikut ini adalah detail lengkapnya:
Desain Lenovo S5 Pro GT
Desain ponsel tersebut kurang lebih mirip seperti pendahulunya dimana sama-sama hadir dengan notch ala iPhone X serta posisi kamera ala ponsel Huawei. Tapi secara keseluruhan, desainnya tidaklah terlalu buruk.
Mengusung desain metal unibody serta memiliki beberapa varian warna menarik, menjadikan ponsel ini opsi alternatif bagi kamu yang menginginkan ponsel ala iPhone X.
Spesifikasi Lenovo S5 Pro GT
Jika disisi desain tak mengalami perubahan yang signifikan, maka beda halnya dengan spesifikasi. Ponsel Lenovo S5 Pro GT hadir dengan spesifikasi yang terbilang lumayan dan berikut ini adalah detail lengkapnya:
- Dimensi 154.5 x 75.5 x 7.7 mm
- Berat 170 g
- Layar IPS 6.2-inch beresolusi Full HD+ dengan rasio 18.7:9
- Prosesor Qualcomm Snapdragon 660
- Internal 64/128 GB + 4/6 GB RAM
- Dual kamera utama:
– 12MP (f/1.8), 1/2.9?, 1.25µm, PDAF
– 20MP (f/2.6), 2x optical zoom - Dual kamera selfie:
– 20 MP (f/2.2), 1/2.8?, 1.0µm (Sony IMX 476)
– 8 MP - Baterai 3500 mAh
- Konektivitas: Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot, Bluetooth 5.0, USB Type-C
- Security: 3D face scanner + fingerprint sensor
- ZUI 5.0 berbasis Android 8.1 Oreo
- Warna: Black dan Gold
Harga dan Ketersediaan Lenovo S5 Pro GT
Dengan peningkatan yang terbilang begitu kecil, nyatanya harga Lenovo S5 Pro GT tidak mengalami perubahan sama sekali jika dibandingkan dengan varian non-GT. Ponsel tersebut kabarnya akan dipasarkan bersamaan dengan Lenovo Z5s dan dibanderol dengan harga mulai dari CNY 1,200 atau sekitar Rp 2,5 jutaan.