Dirilis bersamaan dengan Galaxy A60, tidak menandakan jika seri Galaxy A40s merupakan sebuah ponsel baru yah gaes. Kabarnya, Galaxy A40s ini merupakan rebranding dari Galaxy M30 yang mana memang tidak direncanakan masuk ke China. Tapi kembali lagi ke masalah pasar, karena mungkin di China ada banyak konsumen yang tertarik dengan Galaxy M30, maka pada akhirnya mereka menjual Galaxy M30 disana dengan nama yang berbeda yakni Galaxy A40s.
Untuk spesifikasinya jelas tidak ada perbedaan jika dibandingkan dengan Galaxy M30, ponsel tersebut punya layar Super AMOLED Infinity-U dengan ukuran 6,4-inch beresolusi Full HD+, Chipsetnya pun sama yakni Exynos 7904 dengan kombinasi 6GB RAM + 64GB Internal. Lalu ada juga tiga buah kamera utama dengan resolusi 13MP f/1.9 (kamera utama), 5MP f/2.2 (ultrawide) dan 5MP (depth sensor) serta sebuah kamera selfie dengan resolusi 16MP.
Diatas kertas, spesifikasi Galaxy A40s ini terlihat cukup tangguh, apalagi Samsung membekali ponsel tersebut dengan baterai jumbo berkapasitas 5.000 mAh dengan dukungan 15W fast charging!
Lalu bagaimana dengan harga? Apakah sama seperti Galaxy M30?
Harga kedua ponsel tersebut tak jauh berbeda, cuma beda tipis aja! Galaxy M30 dibanderol di India dengan harga ?14,999 atau sekitar Rp 3 jutaan, sedangkan untuk Galaxy A40s dibanderol di China dengan harga mulai dari CNY 1,499 atau sekitar Rp 3,1 jutaan.