Realme Truly Wireless Earphones & Realme XT 730G Diresmikan 17 Desember?

Walaupun Realme baru saja meresmikan ponsel Realme 5s beberapa waktu lalu, tapi ternyata produsen ponsel asal India tersebut masih belum mau berhenti merilis ponsel baru dan dalam waktu dekat mereka dikabarkan bakal merilis Realme XT dengan chipset Snapdragon 730G dan juga trully wireless earphone.

Informasi ini bisa dibilang akurat, karena bersumber langsung dari pihak Realme dan peluncurannya sendiri dilaporkan akan dilangsungkan pada tanggal 17 Desember mendatang di India.

Informasi ini sesuai dengan bocoran yang diungkapkan oleh pihak Realme beberapa waktu lalu, dimana mereka memberikan info bahwa selain Realme XT dengan Snapdragon 730G, masih ada sesuatu hal menarik yang akan di rilis dan itu adalah trully wireless earphone. (Baca: Bersiaplah, Realme XT dengan Snapdragon 730G Dirilis Desember!)

Untuk Realme XT 730G, ini adalah ponsel Realme XT dengan peningkatan chipset dan juga kemampuan fast charging yang jauh lebih cepat. Desain dan spesifikasi lainnya kurang lebih sama seperti pada Realme XT yang diresmikan beberapa bulan lalu, tapi jika nanti ada perubahan akan hal ini Droidpoin pasti akan segera menyampaikannya.

Sedangkan untuk trully wireless earphone baru besutan Realme punya desain yang kemungkinan sama seperti AirPods milik Apple dan punya beberapa varian warna seperti hitam, putih dan juga kuning.

So, untuk info yang lebih detail, mari kita nantikan saja bersama pada tanggal 17 Desember mendatang, ketika Realme sudah mengumumkan detail dari kedua perangkat tersebut ke publik.

via Gadget360 | Realme

Adrianto Jossy

Talk = Do Something "Talk More Do More" | User Windows 10 Mobile (Mi4) dan Android (Xperia XA Ultra)

Post navigation