Semakin hari semakin banyak perangkat Samsung yang menerima update One UI 2.0 berbasis Android 10 dan berdasarkan informasi paling baru, update tersebut baru saja digulirkan ke perangkat Galaxy A30s.
Sebagai tambahan informasi untukmu, Galaxy A30s merupakan perangkat midranger Samsung yang diresmikan pertengahan tahun lalu, perangkat ini pertama kali dirilis dengan Android 9.0 Pie dan update One UI 2.0 berbasis Android 10 merupakan update mayor pertama untuk perangkat tersebut.
Berdasarkan laporan dari Sammobile, update One UI 2.0 berbasis Android 10 di Galaxy A30s hadir dengan versi firmware A307FNXXU2BTD1. Update tersebut bukan hanya memperbarui versi Android di perangkat Galaxy A30s ke Android 10 saja, melainkan memperbarui pula patch security untuk bulan Maret 2020. Update ini memiliki ukuran yang terbilang besar yakni 1.5GB, jadi usahakan gunakan Wi-Fi ketika hendak melakukan update.
Berdasarakan daftar changelog, update tersebut menghadirkan fitur-fitur unggulan dari Android 10 seperti navigasi gesture baru, peningkatan Digital Wellbeing, opsi Parental control yang baru, smart reply serta masih banyak yang lainnya. Oh iya, update ini kabarnya sudah digulirkan disebagian besar wilayah Asia Tenggara seperti Laos, Malaysia, Filipina, Thailand, Vietnam dan beberapa wilayah di timur tengah.
So, bagi kamu pengguna Samsung Galaxy A30s, silakan segera cek pembaruan pada ponsel kamu sekarang juga. Siapa tahu saja update tersebut sudah digulirkan juga di Indonesia.
via Sammobile