Terlepas dari kegagalan device Samsung Galaxy Note 7, sepertinya Samsung mulai melanjutkan generasi berikutnya dari seri Galaxy Note yang di asumsikan sebagai Galaxy Note 8.
Rumor ini muncul dari salah satu tweet @Universelce yang menunjukan gambar S-Pen beserta Code name yang di gadang-gadang sebagai Galaxy Note 8 dengan nama Baikal. Baikal sendiri merupakan nama dari sebuah danau terdalam dan tertua di dunia yang terletak di selatan Siberia lebih tepatnya di Rusia.
Galaxy Note8,厉害了我的贝加尔湖。 pic.twitter.com/7X4QeoJmzk
— ICE UNIVERSE (@UniverseIce) February 13, 2017
Hingga saat ini kami belum menemukan rincian tentang spesifikasi atau bahkan prediksi tanggal peluncuran pasti dari device Samsung Galaxy Note 8 ini.
Yang dapat kita simpulkan sementara yakni seri Galaxy Note masih akan di lanjutkan dan sekarang sedang dalam tahap pengembangan.
Sembari menunggu kepastian, berikan pendapat mu tentang ini di kolom komentar.
Via @Universelce