Cara Dapat Foto Bokeh Tanpa Dual Kamera di Android

Google Pixel 2 Portrait Mode Port
images via XDA Developers

Pertama kali hadir bersama iPhone 7 Plus, Portrait Mode langsung jadi fitur andalan smartphone flagship dan smartphone dengan dual kamera. Portrait mode merupakan fitur yang membuat background-mu menjadi ngeblur atau memiliki efek bokeh. Nah, kali ini DroidPoin akan berbagi cara agar smartphonemu memiliki Portrait Mode meskipun hanya dengan satu kamera saja seperti di Google Pixel 2.

Terima kasih kepada member senior XDA, Arnova8G2 yang berhasil memporting Google Camera milik Google Pixel 2 ke semua perangkat non-Google. Fitur Portrait ini baru diuji ke berbagai perangkat Android Oreo saja, jadi jika kamu menggunakan perangkat Nougat ke bawah, siap tanggung resiko ya. (Beberapa pengguna di XDA berhasil menjalankan aplikasi ini di Android Nougat)

Yang perlu kamu lakukan adalah download dan install apk di bawah ini.

Sudah? Iya, udah gitu aja. kamu tinggal mengetuk menu di pojok kiri atas untuk masuk ke portrait mode. Perlu diingat portrait mode Camera NX hanya bisa untuk kamera belakang saja, sedangkan Google Camera Mod bisa untuk camera depan juga, tapi hanya bisa berfungsi maksimal ke perangkat Google.

Saya menggunakan Xiaomi Redmi Note 3 Oreo 8.0, Camera NX berfungsi normal. Sedangkan Google Camera Mod bisa digunakan tapi banyak kekurangan, antara lain kamera utama tidak bisa digunakan untuk mengambil gambar dalam mode normal, dan portrait mode dengan kamera depan jadi berwarna kekuningan. Jadi, saya menyarankan pakai Camera NX saja.

Aplikasi portingan ini masih tergolong sangat baru, jadi jika harap maklum jika tiba-tiba kameramu mengalami crash. Akan tetapi, dengan aplikasi ini, kamu bisa mendapatkan portrait mode untuk perangkat murah dengan satu kamera sekalipun. Gak butuh lagi dual kamera hehe.

Dengan aplikasi ini kamu juga mendapatkan fitur merekam video 1080p dalam 60 fps lho (untuk prosesor tertentu). Benar-benar terasa bedanya dan patut dicoba. Tunggu apalagi? Jika kamu berani menanggung resiko, segera download dan bagikan pengalamanmu disini ya!

 

sumber XDA Developers

Ardan Legenda

Author dan Illustrator yang mencintai teknologi.

Post navigation