Perasaan baru beberapa hari lalu DroidPoin mengabarkan bahwa ada 3 buah ponsel Xiaomi baru yang mendapatkan sertifikasi 3C (China Compulsory Certificate) yang kemungkinan besar adalah Redmi 7 series. (Baca: Xiaomi Siapkan 3 Ponsel Redmi Baru Sudah Dapat Sertifikasi 3C!)
Nah hari ini, ternyata sudah ada informasi baru lagi dan tak tanggung-tanggung, informasi kali ini memperlihatkan seperti apa wujud dari ponsel tersebut. Buat kamu yang sudah penasaran, berikut ini adalah detailnya:
Seperti yang bisa kamu lihat pada render ponsel di atas, Redmi 7 series sepertinya bakal mengusung desain yang mainstream seperti biasa, kali ini desain ponsel tersebut terlihat mirip seperti seri Xiaomi Mi A2 yang mana menggunakan material metal yang mengkilap (kemungkinan karena dilapisi oleh plastik, sehingga menimbulkan efek seperti kaca).
Selanjutnya ada kamera selfie yang terletak dibagian tengah, mungkinkah Redmi 7 series bakal mengusung desain waterdrop notch? Untuk hal tersebut, kita harus menunggu informasi yang lebih detail beberapa waktu ke depan. Tapi kemungkinan besar bakal seperti itu karena pada seri Redmi 6 Pro, Xiaomi menambahkan sebuah notch yang cukup panjang.
Untuk spesifikasinya masih belum banyak diketahui hingga saat ini, tapi berdasarkan bocoran terakhir, ponsel tersebut bakal memiliki dimensi 147.76 × 71.89 × 7.8(mm) dan layar berukuran 5,84-inch. Lalu ada baterai dengan kapasitas 2.900 mAh serta konfigurasi dual kamera.
So, untuk informasi yang lebih lengkap, mari kita nantikan saja bersama beberapa waktu ke depan dan pastikan kamu nantikan informasi lengkapnya hanya di DroidPoin yah.
via GSMArena