
Smartphone layar lipat sudah, layar tarik sudah disiapkan. Bagaimana dengan layar tembus pandang? Kemajuan teknologi ini sepertinya akan dibawa oleh Samsung beberapa waktu kedepan.
Samsung diketahui telah mempatenkan smartphone dengan layar tembus pandang alias transparan ke Kantor Paten dan Merek Dagang Amerika Serikat (USPTO) dan Organisasi Hak Kekayaan Intelektual Dunia (WIPO) sejak Januari 2020. Paten ini baru terpublikasi pada 27 Agustus 2020.
Baca juga: Paten Baru Samsung: Smartphone dengan Layar Quad Curve
Basisnya adalah layar OLED, dan memiliki panel layar lumious transparan sehingga cahaya dapat bersinar. Sedangkan konten akan tertampil di layar transparan ini ketika pengguna terus memandang ke arah ponsel.
Dalam deskripsi paten tersebut, layar transparan ini dapat berupa konvensional, atau juga bisa berbentuk fleksibel yang dapat dilipat ataupun ditarik. Selain untuk smartphone, layar tembus pandang ini dapat digunakan pula di TV, monitor, laptop, konsol game, hingga kamera.

Pada gambar paten, tersebut terlihat sebuah smartphone dengan bezel layar yang tipis. Layarnya juga telihat seakan betul-betul transparan, sehingga telapak tangan tampak jelas.
Untuk gambaran yang lebih jelas, LetsGoDigital menggandeng Giuseppe Spinelli atau Snoreyn membuat render smartphone berlayar transparan atau tembus pandang ini.

Belum diketahui kapan Samsung akan mulai memproduksi smartphone dengan layar transparan ini, begitu pula dengan namanya. Namun cukup menarik untuk kita nantikan.
Bagaimana menurut mu?
via LetsGoDigital