
Jika sebelumnya kabar tanggal rilis baru smartphone Nokia hanya sebatas rumor, kini akhirnya HMD mengungkap kepastian tanggal lahirnya smartphone baru. Kapankah?
HMD Global telah membagikan undangan peluncuran smartphone Nokia. Lewat akun Twitter, CPO HMD Global Juho Sarvikas mengatakan acara ini akan digelar pada 22 September mendatang, tepat pukul 22.00 WIB.
Acara ini dipastikan akan dilangsungkan secara virtual melalui live streaming. Saat DroidPoin mencoba mengakses link yang tertera dalam undangan, link tersebut mengarah pada channel YouTube Nokia Mobile.
Baca juga:
- Desain Render Nokia 3.4 (Kembali) Terungkap
- Rilis Nokia 9.3 PureView Tinggal Selangkah Lagi?
- Update Android 10 (Go Edition) untuk Nokia 2.1 Resmi Tersedia!
HMD tak mengungkap banyak informasi dalam undangan ini. Tertera tagar #OnlyGadgetYouNeed, yang sebelumnya juga sudah ada dalam promosi film terbaru James Bond “No Time To Die”.
Belum diketahui smartphone Nokia apa saja yang akan diluncurkan dalam acara ini. Meski begitu, HMD Global dikabarkan tengah menyiapkan lima smartphone Nokia baru yaitu Nokia 2.4, Nokia 3.4, Nokia 6.3, Nokia 7.3 5G, dan Nokia 9.3 PureView.
Namun dari semuanya, sepertinya tak semuanya diluncurkan dalam waktu yang sama. Belakangan juga muncul rumor Nokia 7.3 5G menjadi salah satu smartphone yang diluncurkan dalam acara tersebut.
Selain smartphone, patut diduga HMD juga akan meluncurkan ponsel fitur barunya yang memiliki jaringan 4G. Sebelumnya ada kabar yang menyebutkan HMD akan merilis tiga feature phone 4G baru.
Kelima smartphone Android baru Nokia tersebut sudah ramai diperbincangkan sejak pertengahan tahun ini. Selain spesifikasi, foto render juga sudah bocor seperti yang terjadi di Nokia 2.4 dan Nokia 3.4.
Kemudian ada Nokia 6.3 yang rumornya akan menggunakan empat kamera belakang berlensa ZEISS, dan SoC Snapdragon 660. Lalu Nokia 7.3 5G yang bakal menggunakan chipset Snapdragon 690, empat kamera belakang berlensa ZEISS, dan layar PureDisplay dengan refresh rate antara 90Hz atau 120Hz. Smartphone ini juga akan menjadi smartphone 5G termurah Nokia.
Terakhir adalah Nokia 9.3 PureView yang merupakan smartphone flagship. Rumornya smartphone ini menggunakan chipset Snapdragon 865, lima kamera belakang berlensa ZEISS, dan kamera depan yang rumornya menggunakan teknologi kamera bawah layar atau under-display camera atau dengan mekanisme pop-up.
Lalu yang manakah yang akan diluncurkan? Jawabannya hanya dalam acara tersebut.