Slack Connect Menjadi Fitur Terbaru dari Slack

Aplikasi produktifitas Slack membuat sebuah update dimana mereka mengenalkan fitur Slack Connect. Nah, dengan fitur ini akan memungkinkan kamu mengirim sebuah private message atau “japri” ke seseorang dari organisasi ataupun perusahaan lain.

Baca Juga:

Apa Sih Fungsi Slack Connect ini?

Slack Connect ini adalah sebuah fitur layanan perpesanan yang bertujuan untuk mempercepat dan mempermudah kolaborasi dengan seseorang dari perusahaan lain, meskupun mereka bukan bagian dari tim kerja internal Slack kamu. Sebenarnya Slack telah mengumumkan fitur ini pada bulan Oktober 2020 kemarin, dan baru hari ini fitur ini telah disematkan di Slack.

Semua hal detail tentang update kali ini telah diposting di Slack blog, tidak hanya update tentang Slack Connect saja, tetapi ada berita seperti perlindungan phising yang ditingkatkan, dan masih banyak lagi.

Kamu nantinya dapat berbagi channel dengan orang-orang dari organisasi atau perusahaan dalam waktu yang sementara. Tentu saja, dengan kemampuan dari Slack Connect ini, bisa berbicara langsung ataupun private dengan orang di luar organisasi kamu adalah sebuah hal yang baru.

Bagaimana Cara Menggunakan Fitur Slack Connect?

Untuk menggunakan fitur ini sebenarnya sangat mudah, kamu tinggal masuk ke dalam menu compose icon di bagian kiri atas bagian Slack > Lalu kamu bisa ke field To, dan masukkan alamat e-mail yang kamu inginkan untuk untuk kirim pesan > Pilih Start a direct message > Tulis sebuah pesan opsiona dan tekan Send Message.

Bagaimana cukup mudah bukan?, hal ini tentu akan membuat jalur komunikasi kamu makin mudah dan cepat ke orang-orang eksternal kamu.

Oke itu tadi berita seputar aplikasi Slack, semoga artikel ini bermanfaat untuk kamu semuanya ya. Jika kamu ada saran tentang aplikasi dan game yang ingin dibahas, kamu bisa berkomentar pada kolom dibawah ya, terima kasih!.

Sumber

David James

Hobi nge game di pusat kebugaran, orang santuy yang terjebak di negara barbar

Post navigation