Bagi kamu pengguna Twitter di Android, pastinya kamu akan kesulitan mencari sebuah DM secara spesifik karena tidak adanya fitur Search bar di Direct Message. Padahal, fitur search bar ini sudah hadir baik di platform iOS maupun versi desktop. Nah, masa “tersiksa” itu sekarang sudah bisa diakhiri karena Twitter sudah merilis fitur Search DM di Twitter Android pada pembaruan yang akan datang.
Baca Juga:
- Twitter Merilis Alat Verifikasi Barunya Pada Bulan Mei?
- Fitur Sawer di Twitter Sudah Masuk Dalam Tahap Pengetesan
Mencari Sebuah Direct Message Menjadi Lebih Mudah
Kehadiran Fitur ini sendiri sudah dimumkan oleh Twitter Support pada cuitan terbaru mereka di akun resmi dari Twitter Support. Fitur Search bar ini memang telah lama diperkenalkan pada tahun 2019, tetapi itu hanya terbatas pada versi iOS dan untuk versi Android harus menunggu sekitar 2 tahun lamanya.
Twitter juga mencatat bahwa ini adalah versi perbaikan dari fitur pencarian yang ada sebelumnya yang memungkinkan kamu mencari melalui percakapan terakhir yang kamu lakukan. Dengan pembaruan fitur search bar ini, kamu juga dapat menyaring pesan-pesan lama kamu.
Selain itu, Twitter juga mengisyaratkan sebuah fitur baru yang membolehkan kamu untuk mencari sebuah isi pesan. “Menunggu opsi mencari sebuah DM untuk konten pesan?, Kami sedang berusaha merilisnya di akhir tahun ini” tulis Twitter.
Twitter Memberi Para Pengguna Apa yang Mereka Inginkan
makeusof
Meskipun sedikit memakan waktu, tetapi yang jelas Twitter akan memberikan apa yang user mereka minta. Inilah mengapa hingga sekarang masih mempunyai pengguna setia yang sangat banyak mulai dari awal era 2010an hingga sekarang. Patut ditunggu apakah gebrakan apa lagi yang akan dilakukan Twitter ke depannya.
Oke itu tadi berita seputar sosial media Twitter, semoga artikel ini bermanfaat untuk kamu semuanya ya. Jika kamu ada saran tentang aplikasi dan game yang ingin dibahas, kamu bisa berkomentar pada kolom dibawah ya, terima kasih!.