HMD: Flagship Nokia Meluncur 11 November

Sudah cukup lama Nokia tak meluncurkan ponsel flagship, seri ponsel flagship yang mereka resmikan terakhir adalah Nokia 9 PureView yang dirilis di 2019 dan itu pun kurang begitu memuaskan. Nah, hari ini HMD dilaporkan bakal kembali mencoba merilis flagship Nokia di penghujung tahun 2021.

Berdasarkan informasi dari ITHome, Product Manager HMD untuk wilayah China yakni Zhang Yucheng mengatakan bahwa flagship terbaru Nokia akan diluncurkan pada 11 November dan itu bertepatan dengan event belanja tahunan Single’s Day di China. Namun sayangnya, Zhang Yucheng tak memberikan detail apapun terkait ponsel tersebut, tapi karena sumbernya dari Product Manager HMD, maka kemungkinan ponsel tersebut dirilis cukup tinggi.

Apapun itu, pastinya ponsel tersebut bakal masuk ke jajaran Nokia X series dan sepertinya bukan cuma satu ponsel saja yang akan dirilis oleh HMD, tetapi ada dua seri Nokia X yang akan dirilis yakni Nokia X50 dan Nokia X70. Seri Nokai X50 mungkin bakal hadir dengan dukungan 5G, kamera beresolusi 108 MP dengan lensa Zeiss, layar berukuran 6.5-inch dengan resolusi 1440p+ atau QHD+ serta baterai 6,000 mAh. Sedangkan untuk Nokia X70, ini bakal jadi ponsel paling top dari HMD. Dimana rumornya, Nokia X70 ini adalah seri penerus dari Nokia 9 PureView yang sudah disempurnakan.

So, untuk informasi yang lebih lengkap, mari kita nantikan saja bersama beberapa waktu ke depan.

via ITHome

Adrianto Jossy

Talk = Do Something "Talk More Do More" | User Windows 10 Mobile (Mi4) dan Android (Xperia XA Ultra)

Post navigation