HMD Buka Pabrik Smartphone Nokia di Indonesia

via Kompas

Guna mempermudah masuknya smartphone Nokia di Indonesia, HMD Global meresmikan pabrik perakitan smartphone di Batam, Kepulauan Riau.

Fasilitas perakitan yang dimiliki oleh Sat Nusapersada di Batam ini akan memproduksi smartphone-smartphone Nokia di Indonesia. Namun belum jelas smartphone mana saja yang dibuatnya.

Peresmian pabrik ini tak lepas dari aturan Pemerintah yang mewajibkan setiap perangkat 4G yang masuk ke Indonesia memiliki tingkat kandungan dalam negeri (TKDN) minimal sebesar 30 persen.

Baca Juga:

“Bagi HMD, Indonesia merupakan pasar yang sangat penting di Asia. Untuk itu kami berkomitmen untuk mengembangkan bisnis, dan mematuhi kebijakan dan peraturan-peraturan pemerintah yang ada.

Merek Nokia telah lama dikenal melalui inovasi dan keberagaman desain ponselnya. Di era ponsel pintar (smartphone) saat ini, Nokia memasuki babak baru dimana HMD menggabungkan merek Nokia yang ikonik dengan penggunaan sistem operasi Android terbaru,” kata Chief Executive Officer HMD Global, Florian Seiche dalam peresmian pabrik di Batam.

Saat ini ada telah ada empat smartphone Android Nokia yang diluncurkan, yakni Nokia 3, Nokia 5, Nokia 6, dan Nokia 8. Nokia 3 menjadi smartphone Nokia dengan harga paling murah, dan Nokia 8 tergolong dalam smartphone flagship.

Sebelumnya diketahui tiga smartphone Nokia telah lulus TKDN di Kementerian Perindustrian. Mereka adalah Nokia TA-1021 atau Nokia 6, Nokia TA-1053 atau Nokia 5, dan Nokia TA-1032 atau Nokia 3. Ketiganya lolos TKDN dengan jumlah persentase yang sama yakni 30,52 persen.

Erajaya diketahui menjadi pihak distributor smartphone Nokia di Indonesia.

via Kompas

Indra Krisnadi

Televisi dan Gadget. Mau tanya-tanya atau ngobrol? Cukup follow Twitter atau LINE @indrakrisnadi.

Post navigation