Resmi: Tiga Ponsel Nokia Dirilis di Indonesia, Berapa Harganya?

Setelah resmi membuka pabrik perakitannya di Indonesia, tiga smartphone Nokia akhirnya resmi dirilis di Indonesia. Tetapi tidak seperti di era Lumia yang menggunakan Windows Phone, Nokia kini hadir dengan platform Android. Berapa harganya?

Dalam peluncurannya di Jakarta, akan ada tiga smartphone Android Nokia yang dihadirkan HMD Global selaku pemilik lisensi smartphone Nokia untuk pasar Indonesia, yakni Nokia 3, Nokia 5, dan Nokia 6. Nokia 3 sendiri diposisikan sebagai smartphone kelas bawah dari Nokia, sedangkan Nokia 5 dan 6 akan mengisi smartphone kelas menengah Nokia.

“Saat kami mengumumkan di Mobile World Congress, banyak orang Indonesia bertanya kapan kami hadir di sini. Hari ini Nokia kembali hadir di Indonesia,” kata Mark Trundle, Country Manager HMD Indonesia

Baca Juga:

Nokia 6

Nokia 6 hadir dengan layar IPS 5.5 inch yang beresolusi full HD 1080p dan dilapisi Gorilla Glass 3, prosesor octa-core Snapdragon 430, RAM 3GB, dan memori internal 64GB. Desainnya unibody dari aluminium.

Sedangkan kamera belakangnya beresolusi 16 MP dengan LED flash serta kamera depan 8 MP. Nokia 6 memakai OS Android 7.1.1 Nougat, sensor sidik jari, serta baterai 3000 mAh.

Baca Juga: Harga dan Spesifikasi Nokia 6

Nokia 5

Nokia 5 dibekali dengan layar IPS seluas 5.2 dengan desain 2.5D, dan ditenagai prosesor Snapdragon 430, RAM 3GB, memori 16GB, serta slot microSD. Nokia 5 mempunyai kamera belakang beresolusi 13 megapixel, dan kamera depan 8MP.

Sama seperti Nokia 6, Nokia 5 memiliki sensor sidik jari. Nokia 5 menggunakan OS Android 7.1.1 Nougat dengan tampilan yang murni. Baterainya berkapasitas 3000 mAh.

Baca Juga: Harga dan Spesifikasi Nokia 5

Nokia 3

Nokia 3 tampil dengan spesifikasi paling terendah. Nokia 3 memiliki layar IPS 5 inh beresolusi HD 720p, prosesor MediaTek 6737, RAM 2GB, memori internal 16GB, kamera belakang 8MP, dan kamera depan 8MP.

Selain Nokia 5, Nokia juga Merilis Nokia 3 dan Nokia 3310Tidak seperti Nokia 5, Nokia 3 tidak memiliki sensor sidik jari. Ia menggunakan OS Android 7.1.1 Nougat dengan baterai 2650mAh.

Baca Juga: Resmi Dirilis, Ini Harga dan Spesifikasi Nokia 3

Berapa Harganya?

Ketiga smartphone Android dari Nokia ini diproduksi oleh Foxconn dan FIH mobile selaku rekanan HMD Global.

Berikut harga smartphone Nokia dengan OS Android di Indonesia

  • Harga Nokia 6: Rp 3.299.000
  • Harga Nokia 5: Rp 2.599.000
  • Harga Nokia 3: Rp 1.899.000

Dikatakan HMD Global, ketiga smartphone ini akan tiba di Indonesia pada Oktober mendatang, dimulai dari Nokia 3 pada 3 Oktober.

Gimana guys, tertarik membeli salah satunya?

via detik

Indra Krisnadi

Televisi dan Gadget. Mau tanya-tanya atau ngobrol? Cukup follow Twitter atau LINE @indrakrisnadi.

Post navigation