Besok, Xiaomi berencana memeperkenalkan seri ponsel terbaru miliknya yakni Xiaomi Mi 6X atau Mi A2 (versi Android One) di China. Nah sebelum acara peluncuran ponsel tersebut dimulai, ternyata sudah ada banyak orang yang mengupload video hands-on ponsel tersebut!
Buat kamu yang penasaran bagaimana desain dari ponsel Xiaomi Mi 6X, ada baiknya kamu cek video berikut ini:
Seperti yang bisa kamu lihat pada video di atas, seri Mi 6X kemungkinan bakal punya desain yang begitu mirip dengan seri Redmi Note 5, body yang tersusun dari metal serta posisi kamera utama yang vertikal terletak di bagian belakang sebelah atas kiri dan di tengah-tengah ada sensor fingerprint, membuat ponsel ini sangat sulit dibedakan dengan Redmi Note 5 jika disejajarkan.
Sebagai tambahan informasi untuk kamu, Xiaomi Mi 6X diprediksi bakal menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 660, dengan kombinasi RAM dan ROM berbeda. Untuk kamera, seri Mi 6X atau Mi A2 kabarnya bakal dilengkapi dengan dual kamera utama beresolusi 20MP + 12 MP, serta kamera selfie beresolusi 20MP. Untuk baterai, ponsel ini hanya akan menggunakan baterai berkapasitas 2.910 mAh dan MIUI 9 yang berbasis Android Oreo.
Lalu untuk masalah harga, Xiaomi Mi 6X dengan konfigurasi 4GB RAM + 64GB internal akan dibanderol dengan harga 1799 Yuan atau sekitar Rp 4 jutaan, sedangkan varian 6GB RAM + 64GB internal akan dibanderol dengan harga 1999 Yuan atau sekitar Rp 4,4 jutaan.
Untuk informasi yang lebih lengkap mengenai ponsel ini, mari kita nantikan saja bersama esok hari ketika ponsel Mi 6X resmi diperkenalkan ke publik dan nantikan informasi terupdate seputar ponsel ini di DroidPoin.
via Slashleaks