Tidak… OnePlus akan Naikan Harga Ponsel Mereka!

Perbedaan OnePlus 6 dan OnePlus 5T — Perlukah Upgrade?Sebentar lagi era 5G bakal segera dimulai dan Qualcomm sudah mengumumkan jika sebagian besar OEM Android setidaknya bakal memiliki sebuah ponsel dengan dukungan 5G di akhir 2019 nanti, tak terkecuali OnePlus. (Baca: Sebagian Besar OEM Android Bakal Punya Ponsel 5G Sebelum 2019 Berakhir)

Ngomongin soal OnePlus, tahukah kamu jika nantinya OnePlus bakal menaikan harga ponsel mereka sebesar $200-300 atau sekitar Rp 3-4 jutaan untuk ponsel dengan dukungan jaringan 5G! Hal ini pun sudah dikonfirmasi oleh CEO OnePlus yakni Pete Lau.

Hal ini masih belum bisa dipastikan karena masih ada banyak detail yang harus diperhatikan, tetapi kemungkinan besar kami (OnePlus) bakal menaikan harga ponsel dengan dukungan 5G di angka $200-300

Pete Lau juga menambahkan bahwa OnePlus menaikan harga ponselnya bukan karena karena keinginannya, hal tersebut dikarenakan perlunya kerja ekstra dari para teknisi OnePlus agar dapat mulai bekerja lebih awal dengan jaringan 5G yang pastinya akan membantu mereka di masa mendatang. “5G adalah tren penting dimasa depan dengan tantangan yang luar biasa… Jadi, kami bekerja untuk memahami teknologi secepat mungkin”.

So, mari kita nantikan saja bersama kelanjutan dari hal ini pada tahun 2019 nanti. Lalu bagaimana pendapatmu mengai hal ini? Silakan bagikan pendapatmu di kolom komentar.

via The Verge

Adrianto Jossy

Talk = Do Something "Talk More Do More" | User Windows 10 Mobile (Mi4) dan Android (Xperia XA Ultra)

Post navigation