Waktu perilisan dari ponsel mid-end terbaru milik Samsung yakni Galaxy A90 sudah semakin dekat! Beberapa waktu lalu ponsel tersebut sudah mendapatkan sertifikasi bluetooth SIG, Wi-Fi Alliance dan juga secara tak sengaja muncul di Geekbench. (Baca: Masuk Geekbench, Galaxy A90 5G Pakai Snapdragon 855)
Ternyata, ponsel tersebut dikabarkan baru saja mendapatkan sertifikasi dari Korea National Radio Research Agency (NRRA) dan berdasarkan data yang terungkap, ponsel dengan nomor model SM-A908N (sama seperti di Geekbench) dipastikan akan mendukung jaringan 5G dan menjadikannya sebagai ponsel mid-end pertama yang mendukung jaringan tersebut.
Galaxy A90 diyakini akan hadir dalam dua versi yakni SM-A905X dan SM-A908X. Varian SM-A905 akan jadi smartphone yang cuma mendukung jaringan 4G dengan kamera beresolusi 48MP + 12MP + 5MP, serta fitur Tilt OIS. Sedangkan SM-A908 dikatakan punya kamera 48MP + 8MP + 5MP tapi sudah mendukung jaringan 5G.
So, untuk informasi yang lebih detail, mari kita nantikan saja bersama beberapa waktu ke depan dan pastikan kamu nantikan informasinya cuma di DroidPoin.
via GSMArena