Sebentar lagi kita akan segera masuk ke tahun 2020 dan peneliti dari Counterpoint baru saja merilis data mengenai ponsel paling laris selama Q3 2019. Kalau menurut kamu, kira-kira ponsel mana yang paling laris selama Q3 2019? Apakah Samsung, Oppo, Vivo atau Xiaomi?
Ternyata, ponsel yang paling laris selama Q3 2019 bukanlah ponsel yang menggunakan OS Android loh, melainkan ponsel dari sang kompetitor! Yups, betul sekali, yang DroidPoin maksud disini adalah Microsoft Apple tentunya.
Mereka (Apple) dilaporkan berhasil menjadikan iPhone XR sebagai model ponsel dengan penjualan paling laris selama Q3 2019 dengan penjualan mencapai 3% dari seluruh market share, kemudian ditempel ketat oleh Galaxy A10 di posisi kedua dengan persentase penjualan hingga 2,6% dan melengkapi 3 besar ada Galaxy A50 dengan penjualan mencapai 1,9%.
Untuk detail lengkapnya, kamu bisa cek statistik di bawah ini:
Ternyata, bukan hanya Samsung saja yang berhasil kembali menggebrak pasar dengan ponsel budget dan mid-end miliknya, karena dalam daftar di atas ada 3 seri ponsel Oppo yang berhasil menembus daftar ponsel dengan penjualan terlaris selama Q3 2019 yakni Oppo A9, A5s dan A5 (posisi ke-4, 6, dan 8). Sedangkan Xiaomi dan Huawei cuma mengirimkan satu wakil mereka dimana ada Redmi 7A dan Huawei P30 yang masing-masing menempati posisi ke-9 dan 10.
Jadi gimana tanggapan kamu akan hal ini? Silakan sampaikan di kolom komentar.