Tahun baru tinggal 2 mingguan lagi dan bagi kamu player Among Us, ada kabar baik yang pastinya ingin kamu dengar. Berdasarkan informasi yang DroidPoin terima, Among Us bakal menghadirlan sebuah map baru yakni Airship.
Kalau dari keterangan yang tertera, peta ini akan membawa beberapa hal baru seperti tugas dan skin baru, kemampuan untuk memutuskan di mana ingin memulai pertandingan, penambahan tangga serta elevator untuk mengakses area tertentu di kapal dan lain-lain.
https://twitter.com/AmongUsGame/status/1337220057294893058
Sebagai tambahan informasi untukmu, Among Us pertama kali diliris pada tahun 2018, namun game tersebut tidak sepopuler seperti saat ini. Tetapi ketika masuk tahun 2020, popularitas game ini meroket dan bahkan berhasil menduduki ranking pertama dalam daftar game di Play Store (Android) ataupun App Store (iOS). Salah satu alasan popularitas game tersebut melejit adalah pandemi COVID-19, karena memungkinkan teman dan keluarga bersosialisasi meskipun ada jarak sosial.
Untuk saat ini belum ada tanggal pasti kapan map tersebut akan tersedia, namun dari keterangan yang disampaikan, map tersebut akan tersedia di awal tahun 2021.
So, mari kita nantikan saja bersama.