Galaxy Z Fold 3 dan Galaxy Z Flip 2 Punya IP Rating?

via SamMobile

Smartphone layar lipat yang ada saat ini tidaklah tahan air ataupun tahan terhadap debu. Tapi nantinya Samsung akan membuat smartphone layar lipat yang bisa lebih tahan terhadap dua momok besar bagi barang elektronik tersebut.

Dua smartphone layar lipat baru Samsung, Galaxy Z Fold 3 dan Galaxy Z Flip 2 dikabarkan akan memiliki kemampuan sertifikasi IP rating. IP atau Ingress Protection merupakan tingkat perlindungan yang diberikan pada sebuah benda elektronika, dalam melindungi benda cair ataupun debu.

Baca juga:

Di beberapa smartphone Samsung kelas flagship seperti Galaxy S21 memiliki sertifikasi IP68, yang artinya smartphone ini tidak dapat dimasuki oleh debu, dan bisa bertahan dalam air hingga 3 meter dalam waktu yang cukup lama.

Belum diketahui IP rating apa yang dipunya oleh kedua smartphone ini. Tapi sertifikasi IP rating yang dipunya Galaxy Z Fold 3 dan Galaxy Z Flip 2 ini kemungkinan tidak sama dengan Galaxy S21. Bisa saja keduanya hanya sanggup tahan terhadap percikan air saja.

Jika terwujud, maka Galaxy Z Fold 3 dan Galaxy Z Flip 2 menjadi smartphone layar lipat pertama di dunia yang memiliki IP rating. Adanya IP rating bagi smartphone layar lipat ini memberi benefit yang lebih dari segi durabilitasnya, apalagi harganya pun terbilang tinggi.

Kabarnya Galaxy Z Fold 3 memiliki dukungan terhadap pena stylus S Pen, dan spesifikasi papan atas lainnya. Smartphone ini juga diisukan menggunakan teknologi kamera bawah layar atau under-display camera. Sedangkan Galaxy Z Flip 2 masih minim informasinya. Keduanya disebut akan diluncurkan sekitar bulan Juli mendatang.

via SamMobile

Indra Krisnadi

Televisi dan Gadget. Mau tanya-tanya atau ngobrol? Cukup follow Twitter atau LINE @indrakrisnadi.

Post navigation