Google Pixel Fold Batal Diresmikan?

via MacRumors

Kalau dari informasi terakhir yang pernah kita dengar, Google berencana untuk meresmikan Pixel Fold di tahun 2022 nanti dan ini diperkuat dengan diresmikannya software Android 12L yang saat ini sudah berada dalam tahap developer preview.

Kalau kamu belum tahu, Android 12L ini merupakan software Android 12 seperti pada umumnya, hanya saja software ini dibuat khusus atau sudah dioptimasi untuk perangkat dengan layar besar seperti tablet dan juga perangkat Android foldable.

Balik lagi ke Pixel Fold, hari ini ada informasi baru terkait dengan perangkat tersebut dan berdasarkan informasi yang DroidPoin terima via DSCC (Digital Supply Chain Consultants) Google telah menginfokan ke beberapa pemasok bahwa “Pixel Fold” mengalami penundaan. Meskipun beberapa sumber sudah melaporkan “pembatalan”, namun laporan tersebut masih belum begitu rinci apakah benar ini hanya penundaan sementara atau dengan batas waktu yang belum ditentukan a.k.a batal dirilis.

Buat kamu yang belum tahu, Pixel Fold dilaporkan akan hadir dengan konfigurasi kamera ganda yang sama dengan Google Pixel 5, termasuk kamera selfie ganda 8MP — masing-masing untuk tampilan internal dan juga eksternal. Untuk bagian layar, Google dikabarkan akan menggunakan layar LTPO OLED 7,6-inch besutan Samsung dengan software Android 12L.

via DSCC

Adrianto Jossy

Talk = Do Something "Talk More Do More" | User Windows 10 Mobile (Mi4) dan Android (Xperia XA Ultra)

Post navigation