Resmi: Nokia dan Zeiss Kembali Bekerja Sama

Resmi: Nokia dan Zeiss Kembali Bekerjasa

Setelah lepas dari Microsoft pada akhir tahun kemarin, Nokia mulai kembali merancang smartphone. Yup, sudah ada beberapa smartphone Android buatan HMD dengan label Nokia seperti Nokia 3, Nokia 5, dan juga Nokia 6.

Baca:

Nah, smartphone Nokia biasanya identik dengan brand Zeiss. Yup, sejak dulu Nokia sudah bekerja sama dengan Zeiss untuk menghadirkan ponsel dengan kamera terbaik, sebut saja misalnya Nokia 808 PureView atau Lumia 1020 yang kualitas kameranya masih dapat bersaing dengan ponsel masa kini.

Nah, dari kabar terakhir yang diberikan oleh pihak Zeiss, mereka menjelaskan bahwa HMD Global dan Zeiss sudah menjalin kerja sama untuk kembali menghadirkan sebuah ponsel Nokia dan lensa Zeiss, mereka juga menambahkan bahwa kerja sama ini bertujuan untuk memenuhi standar hasil gambar pada industri smartphone masa kini.

Tampaknya, rumor yang menyebutkan bahwa Nokia akan merilis smartphone dengan dual kamera berlensa Zeiss bukanlah sembarang rumor! (Baca: Smartphone Flagship Nokia Punya Dual Camera?)

So, mari kita nantikan saja kebenarannya bersama. Menurut rumor, ponsel Nokia dengan lensa Zeiss (Nokia 9) akan rilis di tahun ini, lebih tepatnya pada Q3 2017.

via Zeiss

Adrianto Jossy

Talk = Do Something "Talk More Do More" | User Windows 10 Mobile (Mi4) dan Android (Xperia XA Ultra)

Post navigation