Setelah rumor yang terus berkembang, akhirnya Samsung resmi meluncurkan smartphone 5G termurahnya saat ini, Galaxy A90 5G. Smartphone ini dibekali dengan spesifikasi kelas flagship yang membuatnya menjadi varian teratas Galaxy A.
Desain mirip Galaxy A lainnya, spesifikasi sekelas Galaxy S
Kita kupas dari desainnya terlebih dulu yang sebenarnya masih mirip dengan Galaxy A30s dan Galaxy A50s. Galaxy A90 5G juga tampil lebih premium karena bodi belakangnya memakai bahan kaca, plus ada desain pola geometrik.
Berbeda dengan Galaxy A80 yang tak memiliki layar ‘berponi’, di smartphone ini ada notch Infinity-U dan layarnya tetap minim bezel. Sayangnya warna yang tersedia kurang beragam, hanya hitam dan putih saja.
Baca Juga:
- Bersiaplah, Samsung Galaxy M30s Meluncur 18 September!
- Berapa Harga Samsung Galaxy Note 10 dan Note 10+ di Indonesia?
- Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A50s
Galaxy A90 5G mempunyai spesifikasi layar Super AMOLED seluas 6.7 inch beresolusi Full HD+, yang ditenagai prosesor octa-core Snapdragon 855. Kapasitas RAM yang dimilikinya ada dua opsi yakni 6GB atau 8GB, dengan memori internal 128GB. Slot microSD juga disediakan, tapi hanya untuk versi RAM 6GB saja.
Koneksi 5G yang ada di smartphone ini dibantu oleh adanya modem 5G Snapdragon X50 dan Qualcomm RF-Front-End.
Tiga kamera belakang, ada Samsung DeX
Pindah ke sektor fotografinya. Kamera belakang Galaxy A90 5G ini dibekali tiga buah, yang terdiri dari kamera utama 48MP dengan aperture f/2.0, lensa ultra wide 123° beresolusi 8MP beraperture f/2.2, dan sensor depth 5MP beraperture f/2.2. Kemudian ada lampu LED flash, dan kemampuan autofocus.
Kamera depannya sendiri beresolusi 32MP dengan aperture f/2.0. Samsung turut memberikan sejumlah fitur kamera dan AI di Galaxy A90 5G ini, seperti Live Focus, Super Steady, Scene Optimizer, dan Flaw Detector.
Yang juga menarik, Galaxy A90 5G ini dilengkapi fitur khas flagship Samsung yakni Samsung DeX untuk menjadikan Galaxy A90 5G ini layaknya seperti sebuah desktop dengan menyambungkan ke layar TV ataupun PC, serta Microsoft Your Phone yang membuat sinkronisasi data dari smartphone dengan PC/laptop menjadi lebih mudah.
Selain fitur produktivitas, ada pula fitur Game Booster di smartphone ini untuk meningkatkan performa smartphone kala bermain game. Sensor sidik jari di layar atau on-screen fingerprint juga disediakan. Tapi sayangnya tak ada jack audio 3.5 mm di smartphone ini.
Galaxy A90 5G menjalankan OS Android 9.0 Pie yang telah dikustom dengan tampilan Samsung One UI, dan baterainya sebesar 4500 mAh yang mendukung fast charging 25W.
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A90 5G
Harga | 899.800 Won (sekitar Rp 10,5 jutaan) |
Sistem Operasi | Android 9.0 Pie, Samsung One UI |
Dimensi | 164.8 x 76.4 x 8.4 mm |
Berat | 206 gram |
Layar | Super AMOLED 6.7 inch, resolusi Full HD+, ratio 18.5:9 |
Prosesor | Octa-core, Snapdragon 855 (1×2.84 GHz Kryo 485 & 3×2.42 GHz Kryo 485 & 4×1.78 GHz Kryo 485) |
GPU | Adreno 640 |
RAM | 6GB / 8GB |
Memori Internal | 128GB |
MicroSD | Ya, hingga 512GB (hanya di versi RAM 6GB) |
Kamera Belakang | Triple camera: – Utama: 48MP, aperture f/2.0 – Ultra-wide: 8MP, aperture f/2.2, 123° – Depth: 5MP, aperture f/2.2 Autofocus, LED flash, video 4K |
Kamera Depan | 32MP, aperture f/2.0 |
Fitur Kamera | HDR, Timer, Panorama, Geo-tagging, AI, Live Focus, Super Steady, Scene Optimizer, Flaw Detector |
Koneksi | 5G Non Standalone (NSA) Sub6, 4G LTE, VoLTE, Wi-Fi, Bluetooth 5.0, USB type-C, GPS, GLONASS, Beidou, ANT+ |
Sensor | Accelerometer, Proximity sensor, Ambient light, Gyroscope, Magnetometer, Hall sensor, sensor fingerprint di layar/in-display fingerprint |
Fitur Lain | Face unlock, Samsung DeX, Microsoft Your Phone, Game Booster |
SIM | Dual SIM |
Baterai | 4500 mAh, fast charging 25W |
Pilihan Warna | Black, White |