Selepas sejumlah spesifikasinya menyeruak, kapan rilis smartphone terbaru Oppo F19 Pro akhirnya sudah ada kepastiannya. Salah satu website e-commerce memberi informasinya.
Pada bagian “Upcoming Launches” di situs dan aplikasi e-commerce India, Flipkart, tertera Oppo F19 Pro menjadi salah satu smartphone yang akan segera diluncurkan. Smartphone ini akan dirilis pada 8 Maret mendatang, pukul 7 malam waktu setempat.
Baca juga:
- Ini Bocoran Spesifikasi Oppo F19 Pro dan F19 Pro+!
- Resmi Dijual, Ini Harga Oppo A15s di Indonesia!
- Harga dan Spesifikasi Oppo Reno5
Flipkart sama sekali tidak mengungkap spesifikasi ataupun harga dari smartphone ini. Hanya saja tampak sosok smartphone ini, dan memperlihatkan desainnya meskipun agak samar karena ukuran gambar yang kecil.
Tapi bisa kita lihat bahwa Oppo F19 Pro ini akan membawa empat buah kamera belakang, layar punch-hole di sudut kiri atasnya, dan fitur AI Color Portrait Video.
Sebelumnya Oppo F19 Pro disebut-sebut akan dibekali spesifikasi layar AMOLED seluas 6.4 inch, chipset MediaTek Helio P95, RAM sebesar 6GB, dan memori internal berkapasitas 128GB.
Kamera menjadi salah satu yang menonjol di smartphone ini, karena Oppo F19 Pro memiliki empat kamera belakang. Keempatnya ialah kamera utama dengan resolusi 48MP, lensa ultra-wide 8MP, lensa macro 2MP, dan depth sensor 2MP. Adapun kamera depannya beresolusi 16MP.
Oppo F19 Pro juga mendukung sensor sidik jari di layar. Baterainya berkapasitas 4310 mAh dengan fast charging 30W.
Banner ini tak sama sekali menyinggung Oppo F19 Pro+ yang sebelumnya spesifikasinya sudah beredar. Seperti namanya, spesifikasinya pun lebih ‘plus’ seperti jaringan 5G, layar AMOLED 6.4 inch 90Hz, chipset MediaTek Dimensity 800U, dan RAM 8GB.