Samsung nampaknya ingin memecahkan rekor resolusi kamera pada smartphone. Kabarnya Samsung akan segera memberikan sensor kamera dengan resolusi tinggi pada smartphone Galaxy A terbarunya.
Ialah Galaxy A70s yang dirumorkan akan mempunyai spesifikasi yang lebih tinggi sekaligus suksesor Galaxy A70. Smartphone ini disebut akan memiliki kamera belakang dengan resolusi mencapai 64MP!
Baca Juga:
- Update One UI untuk Galaxy M10, M20 & M30 Digulirkan Mulai Awal Juni
- Samsung Bakal Segera Resmikan Galaxy A10e?
- 70 Hari, Galaxy A Laris Lebih dari 5 juta Unit di India
Diduga smartphone ini akan diluncurkan Samsung pada kuartal kedua tahun ini, bersamaan dengan sensor kamera Samsung ISOCELL Bright GW1 64MP. Sensor kamera ini sendiri mulanya dikabarkan akan digunakan Samsung pada Galaxy Note 10, smartphone flagship kedua Samsung yang akan dirilis jelang akhir tahun mendatang.
Kamera ISOCELL 64MP ini menggunakan teknologi Tetracell yang menggabungkan empat pixel dalam satu pixel. Hasilnya membuat foto menjadi lebih detail, noise yang lebih sedikit dalam kondisi kurang cahaya atau low-light, serta dynamic range yang baik.
Samsung mengklaim sensor kamera ini punya kemampuan menghasilkan foto yang terang, bagus, dan jernih dengan resolusi 16MP dalam keadaan kurang cahaya, serta pada kondisi cahaya yang baik dengan resolusi 64MP.
Hingga kini belum ada informasi mengenai detil spesifikasi dari Galaxy A70s ini. Namun yang jelas ada kemungkinan spesifikasi hardware yang dimilikinya akan lebih tinggi dibanding Galaxy A70.
Jika Galaxy A70s benar-benar mempunyai kamera dengan resolusi setinggi ini, maka Galaxy A70s menjadi ponsel pertama di dunia yang memakai resolusi 64MP, sekaligus menjadi yang tertinggi.
via GSM Arena